Jadikan Bengkulu Sebagai Kota Tujuan Wisata

Paslon Dani-Sukatno.--

BACAKORANCURUP.COM -  Kota Bengkulu sudah sejak lama dikenal memiliki berbagai macam objek wisata, mulai dari wisata sejarah, Seperti Benteng Marlborough, Rumah pengasingan Bung Karno, dan rumah Ibu Fatmawati.

Kemudian, Wisata Religi Seperti Makam Sentot Alibasyah, hingga wisata alam seperti Pantai Panjang dan Danau Dendam Tak Sudah (DDTS). Hal ini pun menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan yang ingin berkunjung ke Kota Bengkulu,

Dengan potensi yang besar ini, Pasangan calon Walikota dan wakil walikota Bengkulu nomor urut 1 Dani Hamdani dan Sukatno, berencana agar wisatawan dapat berbondong-bondong datang ke kota Bengkulu.

Salah satu yang dimiliki oleh pasangan ini, untuk mendatangkan wisatawan tersebut adalah dengan menggelar berbagai macam event di Kota Bengkulu.

"Terkait dengan Wisata, kita akan menggelar event-event nasional maupun internasional, dan target kita dengan event-event ini nantinya dapat menarik wisatawan untuk datang ke kota Bengkulu" kata Dani Hamdani Calon Walikota Bengkulu nomor urut 1.

BACA JUGA:Dari Pelaksanaan Debat Pilgub Putaran Kedua, Paslon Romer Buktikan Pemerintahan Bersih

BACA JUGA:Bank Bengkulu Buka Layanan Tabungan Haji

Dani juga mengatakan, guna mendukung hal tersebut, dirinya berencana untuk memberikan berbagai macam pelatihan kepada warga Kota Bengkulu khususnya di bidang wisata untuk meningkatkan masyarakatnya sebagai masyarakat pariwisata.

"Bengkulu memang bukan Masyarakat pariwisata, tapi masyarakat yang berada di daerah Wisata, maka kita tingkatkan menjadi masyarakat Pariwisata, diantaranya dengan menggunakan cara memberikan pelatihan gratis bahasa inggris, guide yang profesional, sehingga menjadikan masyarakat itu betul-betul masyarakat pariwisata," ungkap Dani.

Diketahui sebelumnya pasangan calon walikota dan wakil walikota Bengkulu nomor urut 1 tersebut, sudah memiliki rencana besar untuk menarik wisatawan datang ke kota Bengkulu, mulai dari pembangunan wahana kereta gantung atau Gondola, hingga Sirkuit balap bagi anak muda untuk menyalurkan hobinya di dunia balap.

"Salah satu rencana kita adalah dengan membangun Kereta gantung untuk menarik wisatawan dari berbagai daerah yang ada di sekitar Bengkulu, nanti mereka datang ke sini, dan makan makanan disini,beli oleh-oleh disini otomatis UMKM akan hidup, selain itu ada juga sirkuit balap bagi anak muda,kita akan sering adakan Event" ungkap Calon wakil Walikota Bengkulu, Sukatno.

Menurutnya selain dapat mengundang wisatawan untuk datang, juga dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah atau PAD di  Kota Bengkulu.

"Insyaallah kalau kami diberikan amanah, dan rencana ini kami realisasikan, PAD di kota Bengkulu akan meningkat, karena efeknya ini besar di UMKM masyarakat sekitar, perhotelan dan sebagainya" Kata Sukatno.

Tag
Share