Budayakan Mars Sekolah

Kepala Sekolah Beri penghargaan kepada pencipta Mars SMPN 5 RL-Aziz/CE-

CURUP, CE - Sebagai satu - satunya sekolah negeri di Kabupaten Rejang Lebong tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang mempunyai lagu Mars, maka SMP Negeri 5 Rejang Lebong akan membudayakan penggunaan lagu Mars tersebut dalam setiap Kegiatan yang dilaksanakan oleh sekolah tersebut.

Kepala SMP Negeri 5 Rejang Lebong, Evi Novianti SPd mengatakan bahwa mempunyai lagu Mars secara pribadi tersebut merupakan salah satu kebanggaan bagi pihaknya, yang mana akan menjadikan Mars tersebut sebagai salah satu Identitas sekolah yang dipimpinnya tersebut.

"Mars merupakan suatu identitas yang harus dikenalkan kepada masyarakat, ini merupakan salah satu kekuatan bagi SMPN 5 Rejang Lebong, jadi harus dibudayakan," ujar Evi.

BACA JUGA:Masih Ada Sekolah Gunakan LKS, Dikbud Bakal Bertindak

BACA JUGA:Curi Start PPDB, Dana BOS Bakal Dipotong

Dikatakan Evi bahwa lagu Mars tersebut bertujuan untuk memotivasi kepada siswa dan juga dewan guru SMPN 5 Rejang Lebong agar lebih semangat dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar, apalagi Mars tersebut merupakan hasil karya kolaborasi antara alumni dan juga dewan guru sekolah tersebut sehingga sudah sepantasnya dibudayakan.

"Mars tersebut merupakan Ciptaan dari bapak Saparudin yang berkolaborasi dengan Ashobur Haiqal yang merupakan alumni SMPN 5 Rejang Lebong dan dibantu oleh Panji Sakti Aji yang mengaraseman lagu Mars tersebut, pada tahun 2019/2020 lalu," jelas Kepsek.

Sementara itu Kepsek mengatakan bahwa lagu tersebut pada tahun 2024 ini akan menjadi salah satu lagu wajib yang akan dinyanyikan pada saat kegiatan - kegiatan resmi di sekolah tersebut.

"Harapan kami dengan adanya Mars ini bisa membuat sekolah kami lebih dikenal oleh masyarakat dan menjadikan motivasi baru bagi seluruh siswa dan dewan guru SMPN 5 Rejang Lebong," singkatnya

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan