BACAKORANCURUP.COM - Berkuliah di kampus Akademi Komunitas Negeri Rejang Lebong (AKREL) mahasiswa bukan hanya dibekali dengan ilmu kompetensi yang ada pada Program Studi (Prodi) Kampus tersebut.
Namun mahasiswa juga akan dibekali dengan ilmu kewirausahaan yang secara khusus diberikan pihak kampus AKREL.
"Mahasiswa kita berikan pembekalan kewirausahaan, ilmu tambahan yang bisa dipergunakan saat mereka lulus nantinya," sampai Wakil Direktur Kampus AKREL Nining Suningsih.
Dikatakannya, jika pihaknya mengkhususkan 1 sesi untuk memberikan pembekalan pada mahasiswa kampus AKREL, dengan mendatangkan narasumber - narasumber berkompeten yang ada di Rejang Lebong, yang memberikan wawasan kewirausahaan kepada mahasiswa kampus.
BACA JUGA:Komisi III Minta Proses Kegiatan Fisik Sudah Jalan BACA JUGA:Pendaftaran SPAN PTKIN PMB IAIN Curup Dimulai Akhir JanuariDi mana narasumber sendiri dari jajaran kemitraan kampus AKREL.
"Kita berikan waktu khusus untuk mereka mendengarkan wawasan kewirausahaan, yang bisa mereka manfaatkan nantinya," terangnya.
Adapun ilmu kewirausahaan yang diberikan tersebut sebagai salah satu penunjang mahasiswa dalam mengembangkan karir mereka setelah lulus dari kampus AKREL, sehingga lulusan AKREL Benar - benar berkompeten, dan mampu menjadi wirausaha muda di Rejang Lebong.
"Silahkan mereka padukan, ilmu pada bidang Prodi yang mereka ambil di kampus AKREL, dengan ilmu kewirausahaan yang berikan, sehingga mereka punya bekal untuk memulai kehidupan mereka usai lulus dari kampus AKREL," pungkasnya.