CURUPEKSPRESS.BACAKORAN.CO - Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 13 Rejang Lebong akan melepas sebanyak 200 siswa kelas IX angkatan tahun ajaran 2023/2024 yang mana siswa tersebut pada Kamis 2 mei kemarin, hingga Selasa 7 mei akan mengikuti asesmen sumatif akhir semester (ASAS) yang merupakan syarat maupun proses yang harus diikuti untuk dapat lulus di sekolah tersebut.
Kepala SMPN 13 Rejang Lebong Irwan Syarif Harahap SPd mengatakan bahwa setelah melaksanakan ASAS tersebut pihaknya akan dilaksanakan penyerahan kembali siswa kelas IX tersebut kepada orang tua walinya pertanda siswa tersebut sudah selesai mengikuti seluruh rangkaian proses belajar mengajar yang dilaksanakan oleh pihaknya selama 3 tahun pelajaran.
"Pada tahun ini kami tidak melaksanakan acara perpisahan, hanya saja kami akan melaksanakan acara serah terima siswa tersebut untuk mengembalikan siswa kelas sembilan kembali kepada orang tua / wali siswa," ujarnya.
BACA JUGA:SMP di Rejang Lebong Ini Gelar Asesmen Berbasis Android!
BACA JUGA:Siswa Tidak Dilibatkan Dalam Pawai HUT Kota Curup ke - 144
Dikatakan kepsek bahwa sebagai orang tua yang telah mendidik anak - anak tersebut selama tiga tahun tentunya pihaknya ingin menyerahkan siswa tersebut kembali kepada orangtuanya, serta menjalin silaturahmi antara guru dengan orang tua siswa harus berkelanjutan meskipun pendidikan anak sudah selesai.
Pada kesempatan tersebut, Kepsek mengingatkan kepada seluruh panitia pelaksana agar bisa mempersiapkan kegiatan tersebut semaksimal mungkin supaya nantinya kegiatan perpisahan tersebut bisa terlaksana dengan baik.
"Ada pertemuan tentulah ada perpisahan, ada awal pasti ada akhir, kami berharap acara tersebut bisa meriah dan terlaksana dengan baik supaya nantinya bisa memberikan kenangan yang terindah bagi lulusan SMPN 13 Rejang Lebong tahun ini," pungkasnya.