PPDB di Sekolah Rejang Lebong Ini Terkesan Kacau, Sejumlah Siswa Terancam Tak Sekolah!

Rabu 10 Jul 2024 - 03:00 WIB
Reporter : Nicko
Editor : radian

BACAKORANCURUP.COM - Persoalan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMA, nampaknya tak henti-henti terjadi di wilayah Kabupaten Rejang Lebong.

Meskipun katanya PPDB tahun ini sudah diperketat, faktanya masih banyak kejanggalan yang terjadi. Khususnya di salah satu SMA unggulan dan favorit di Kabupaten Rejang Lebong.

Seperti yang baru-baru ini diinformasikan, ada kejanggalan atau dugaan permainan PPDB di SMAN 4 Rejang Lebong.

Informasi dihimpun oleh CE, ada sekitar 6 calon siswa bahkan lebih yang tidak lolos sistem zonasi di SMAN Rejang Lebong.

BACA JUGA:Gelar Ujian Masuk PMB Mandiri, IAIN Curup Gunakan Sistem Ini!

BACA JUGA:Buruan! Beasiswa Indonesia Bangkit Kemenag Dibuka, Jadi Incaran Banyak Mahasiswa

Padahal secara zonasi sendiri, para calon siswa itu masuk kategori siswa jalur zonasi yang harus diutamakan.

Sedangkan dikabarkan, sejumlah siswa yang berada diluar zonasi SMAN 4 Rejang Lebong ada yang diterima masuk di sekolah itu.

Sehingga keenam siswa itu sampai saat ini belum ada sekolah, dan terancam tidak sekolah karena tidak tahu mau mendaftar kemana.

Ayin (36) yang merupakan orang tua dari salah satu siswa yang tidak lolos jalur zonasi di SMAN 4 Rejang Lebong saat diwawancara CE secara ekslusif mengatakan dirinya cukup kecewa dengan pelaksanaan PPDB yang dilaksanakan di SMAN 4 Rejang Lebong.

Bagaimana tidak, meski dirinya tinggal di daerah Sukowati yang masuk zonasi SMAN 4 Rejang Lebong. Anaknya tidak lolos dalam pelaksanaan PPDB jalur zonasi di SMAN 4 Rejang Lebong tersebut.

Padahal menurutnya, secara aturan anaknya yang bernama Farel masuk dalam kawasan zonasi SMA tersebut. Akan tetapi sampai akhir pelaksanaan PPDB kemarin, anaknya tidak lolos masuk SMAN 4 Rejang Lebong.

Padahal menurutnya, ada calon siswa yang berasal dari Talang Rimbo dan sekitarnya, lolos masuk SMAN 4 Rejang Lebong pada jalur zonasi.

"Sejak awal saya mendaftarkan anak saya di dua sekolah pada jalur zonasi. Yakni di SMAN 1 Rejang Lebong dan SMAN 4 Rejang Lebong.

Akan tetapi setelah penjenjangan anak saya tidak lolos di SMAN 1 Rejang Lebong. Karena itu setelahnya, saya berharap anak saya bisa masuk ke SMAN 4 Rejang Lebong. Akan tetapi faktanya, anak saya juga tidak lolos pada jalur zonasi di SMA tersebut," ungkap Ayin.

Kategori :