BACAKORANCURUP.COM - Sesuai dengan visi misi dan program yang dijalankan oleh bupati dan wakil bupati Rejang Lebong sejak awal menjabat.
Sebanyak 43 unit Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU), akan dipasang disejumlah titik wilayah Kabupaten Rejang Lebong.
Kasi Sarana Dishub Rejang Lebong Agus Wardani mengatakan, tahun ini jumlah LPJU yang diusulkan sebanyak 60 buah, termasuk dengan KWH 2.200 va sebanyak 20 unit.
Karena dilihat dari kebutuhannya, sejumlah titik di wilayah Rejang Lebong memang masih banyak membutuhkan PJU. Namun setelah ditetapkan, tahun ini ada hanya ada 43 LPJU yang akan dipasang di sejumlah wilayah Kabupaten Rejang Lebong.
BACA JUGA:Warga Kota Bengkulu Diduga Kena Tipu Jual Beli Mobil Bekas di Facebook, Uang Rp79.000.000 Melayang
"Karena anggaran yang tersedia terbatas, usulan pemasangan LPJU kita hanya bisa diakomodir untuk 43 titik saja," kata Agus.
Sementara untuk titik-titik yang akan di pasang LPJU sendiri sebut Agus, saat ini belum bisa dipastikan.
Karena sejauh ini, pihaknya masih melaksanakan survei dan verifikasi, serta penampungan usulan dari masyarakat Rejang Lebong terkait pemasangan LPJU.
"Untuk titik-titik belum bisa kita tetapkan dimana saja. Karena itu semua, tergantung dari usulan yang masuk dari masyarakat Rejang Lebong. Sedangkan sejauh ini, masih dalam tahap atau proses pengajuan pemasangan LPJU," jelasnya.
Sementara untuk pengerjaan pemasangan LPJU itu juga sampainya. Kemungkinan baru akan dilaksankan usai APBD-P mendatang.
Karena dikatakannya, pihak dishub masih akan mengusulkan lagi penambahan LPJU pada APBD-P nanti. Akan tetapi meski demikian, dirinya memastikan pemasangan LPJU pasti akan direalisasikan tahun ini.
"Untuk pemasangan 43 titik LPJU saja, itu membutuhkan anggaran Rp 170 juta. Karena itu pada APBD-P nanti, kita akan mengusulkan penambahan anggaran untuk pemasangan LPJU," pungkasnya.
Tahun 2023 lalu, ada 14 desa atau kelurahan yang tersebar di 9 wilayah kecamatan yang bakal jadi lokasi pemasangan PJU.
Adapun desa atau kelurahan yang di pasang PJU tahun 2023 diantaranya kawasan Dwi Tunggal, Air Bang, Teladan, Tempel Rejo, Tunas Harapan, Duku Ulu, Talang Ulu, Kesambe Baru, Kesambe Lama, Air Meles Bawah, Baru Manis, Kali Bandung, Air Dingin, dan Polsek Sindang Dataran.