Berkah TMMD Kodim 0409 Rejang Lebong, Impian Warga Menikmati Air Bersih Segera Terwujud

Kamis 01 Aug 2024 - 02:30 WIB
Reporter : Habibi
Editor : radian

BACAKORANCURUP.COM - Menjawab kebutuhan masyarakat akan air bersih, Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 0409 Rejang Lebong membuat 1 unit sumur bor di Desa Belumai II Kecamatan Padang Ulak Tanding (PUT).

Dandim 0409 Rejang Lebong, Letkol Arh Erfan Yuli Saputro melalui Pasi Teritorial, Kapten CBA Arif mengatakan pembuatan sumur bor ini, merupakan kolaborasi TNI bersama dengan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) dalam kegiatan TNI Manunggal Air yang menjadi salah satu sasaran TMMD Regional ke 121 di wilayah Kodim 0409 Rejang Lebong.

"Untuk pembuatan 1 unit sumur bos berada di Desa Belumai II yang menjadi lokasi TMMD, Ini menjadi bagian program TNI Manunggal Air, yang kolaborasi TNI dan BKKBN," ujar Pasiter.

BACA JUGA:Semarakkan HUT Kemerdekaan RI ke 79, Ayo Kibarkan Bendera Merah Putih Sebulan Penuh

BACA JUGA:202 Kendaraan di Rejang Lebong Terjaring ETLE, Jangan Kaget Jika Surat Tilang Dikirim ke Rumah!

Menurutnya, sejak mulai dibuat pada 24 Agustus lalu, progresnya cukup signifikan. Dimana hingga saat ini, proses pembuatan sumurnya sudah mencapai 30 persen.

"Sumur bor yang dibuat ini, nantinya bisa mengaliri 25 KK di Desa Belumai II. Kita berharap, pembuatan sumur bor ini dapat segera selesai, dan air bersihnya dapat dimanfaatkan untuk masyarakat," sampai Pasiter.

Lanjut Pasiter, pihaknya meyakini jika pembuatan sumur bor untuk masyarakat ini dapat segera selesai. Pasalnya, dalam pelaksanaannya, juga dibantu oleh masyarakat setempat.

"Kami yakin ini akan selesai tepat waktu," tandasnya.

Kategori :