Baca Koran curupekspress Online - bacakorancurup.com

Tubuh Kamu Gampang Lelah ? Coba Cek 6 Kesalahan Sepele Ini yang Sering Diabaikan !

IST Badan lesu meski sudah cukup istirahat--

3. Mandi Air Panas di Malam Hari

Mandi air hangat di malam hari memang terasa menyenangkan, apalagi setelah hari yang panjang. Tapi siapa sangka, ini justru bisa mengganggu pola tidurmu ?

Tubuh manusia secara alami akan menurunkan suhu internal menjelang tidur sebagai sinyal untuk masuk ke fase istirahat. Ketika kamu mandi dengan air panas, suhu tubuh justru meningkat, membuat proses pendinginan alami tubuh terganggu. Efeknya, kamu jadi lebih sulit tertidur dan kualitas tidur menurun. Bangun pagi pun terasa berat dan tubuh terasa lesu. Namun, jika ingin tetap mandi air hangat, lakukan di pagi hari agar tubuh terasa lebih segar dan siap menjalani aktivitas.

4. Bangun Tidur Langsung Main HP

Kebiasaan membuka ponsel setelah bangun tidur menjadi rutinitas banyak orang. Scroll media sosial, membaca notifikasi, atau sekadar melihat jam bisa membuat kamu tetap di tempat tidur lebih lama. Padahal, aktivitas ini bisa memperpanjang masa transisi otak dari mode tidur ke mode aktif.

Bahkan, menunda bangun tidur dengan menekan tombol snooze berkali-kali dapat memutus siklus tidur yang sedang berlangsung, terutama jika kamu terbangun pada fase REM. Ini dapat membuat tubuh merasa lebih letih dan tidak bertenaga sepanjang hari.

Solusi mudahnya yaitu coba bangun begitu mata terbuka dan langsung lakukan aktivitas ringan seperti meregangkan badan, membuka jendela, atau berjalan sebentar. Ini bisa membantu tubuh dan otak lebih cepat beradaptasi.

5. Prokrastinasi

Menunda-nunda pekerjaan bukan hanya bikin tugas menumpuk, tetapi juga menguras energi mental. Ketika ada tanggung jawab yang belum diselesaikan, otak akan terus memikirkannya, bahkan saat kamu sedang bersantai. Kondisi ini bisa menyebabkan stres berkepanjangan yang pada akhirnya memicu kelelahan mental dan fisik.

Cara mengatasinya yaitu dengan membagi tugas besar menjadi tugas-tugas kecil yang lebih mudah dikerjakan. Fokus pada langkah awal, bukan hasil akhir. Tetapkan juga waktu tertentu untuk memulai agar kamu tidak terus menunda.

6. Terlalu Sering Membuat Keputusan Sepele

Tahukah kamu kalau memilih baju, menentukan menu makan, atau memikirkan hal-hal kecil lainnya bisa membuatmu lelah secara mental ? Fenomena ini dikenal sebagai "decision fatigue", yaitu kelelahan akibat terlalu sering membuat keputusan dalam sehari.

Saat otak terus dipaksa untuk memilih, bahkan untuk hal-hal remeh, lama-kelamaan kamu akan merasa stres, bingung, dan tidak punya energi untuk fokus pada hal yang lebih penting.

Solusi praktisnya yaitu buat rutinitas harian agar kamu tidak perlu berpikir terlalu banyak untuk keputusan kecil. Bila memungkinkan, delegasikan tugas sederhana kepada orang lain dan tetapkan batas waktu singkat untuk mengambil keputusan agar energi tidak terbuang percuma.

Jangan tunggu sampai tubuh benar-benar drop. Mulailah dengan langkah sederhana, seperti sarapan yang bergizi, mengatur konsumsi kafein, bangun tidur tanpa HP, dan lebih bijak dalam mengambil keputusan sehari-hari. Energi yang terjaga adalah kunci untuk menjalani hari dengan lebih semangat dan produktif

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan