AKREL Gelar Seminar Laporan Kemajuan Penelitian dan Pengabdian

Seminar Laporan Kemajuan Penelitian dan Pengabdian Kampus AKREL.-DOK/Humas AKREL -

BACAKORANCURUP.COM - Kampus Akademi Komunitas Negeri Rejang Lebong (AKREL) beberapa waktu lalu, melakukan atau menggelar seminar untuk laporan kemajuan penelitian dan pengabdian yang dilakukan pihak kampus tersebut.

Adapun seminar dilaksanakan di aula kampus AKREL Simpang Nangka Curup.

"Kita sengaja melakukan seminar laporan ini, pasalnya momentum ini penting dalam pengembangan kualitas riset dan pengabdian di lingkungan kampus AKREL," sampai Wakil Direktur AKREL Nining Suningsih, kemarin di Rejang Lebong.

BACA JUGA:Pendaftaran Telah Dibuka, Hanya 126 Honorer Bisa Ikut Tes PPPK Kemenag

BACA JUGA:Seragam Gratis Masih Dijahit, Target Akhir November Dibagikan

Dikatakannya, jajaran dosen para peneliti dan pengabdi masyarakat berbagi progres terbaru, dengan program - program unggulan yang mereka laksanakan, dan menjadi wadah mereka untuk berkomitmen memberikan dan menghadirkan inovasi dan solusi yang konkrit dan nyata untuk masyarakat Rejang Lebong dan sekitarnya.

'Seminar ini juga bentuk usaha nyata kita dalam mengupayakan kampus AKREL, yang membangun budaya akademik yang berkualitas, dengan tujuan akhir memberikan kemajuan yang terbaik untuk kampus AKREL," pungkasnya.

Tag
Share