BB Pastikan Tidak Ada Undian, Gebyar Akhir Tahun

--

PIHAK Bank Bengkulu Cabang Curup menyampaikan, jika sampai dengan akhir tahun ini, pihaknya tidak mengadakan undian gebyar akhir tahun. Oleh karena itu, pihaknya meminta kepada masyarakat untuk waspada dan tidak tertipu dengan iklan yang mengatasnamakan Bank Bengkulu yang saat ini bermunculan di sosial media Facebook. Terlebih yang meminta anda untuk mendaftarkan diri, semua hal tersebut ada hoax dan penipuan. Serta jika Bank Bengkulu mengadakan undian akan diinformasikan lewat media massa yang ada di wilayah masing - masing.

"Itu penipuan dan jangan percaya, kami tidak bertanggung jawab atas hal tersebut, jika memang ada program untuk nasabah, akan kami informasikan pada media massa koran lokal yang ada di wilayah Curup Rejang Lebong," sampai Pimpinan Bank Bengkulu Cabang Curup Wahyu Esa Saputra. 

Tag
Share