Sidak Hari Pertama, Disdikbud Pastikan Guru di RL Masuk 100 Persen
Hanapi SPd MM--
BACAKORANCURUP.COM - Berdasarkan pelaksanaan inspeksi mendadak (sidak) hari pertama masuk sekolah, Senin 6 Januari 2025 kemarin.
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) memastikan, seluruh guru yang bertugas di wilayah Kabupaten Rejang Lebong sudah masuk 100 persen sesuai dengan yang diintruksikan beberapa waktu lalu.
Sekretaris Disdikbud Rejang Lebong Hanapi SPd MM menerangkan, sidak yang dilakukan pihaknya memang hanya dibeberapa sekolah tingkat SD dan juga SMP.
Akan tetapi dari laporan yang diterima pihaknya dari para kepala sekolah, semua guru di Rejang Lebong dipastikan sudah masuk lagi seperti biasanya di hari pertama masuk sekolah.
"Hari ini (kemarin, red) kita sudah melakukan sidak di beberapa sekolah unggulan yang ada di pusat kota. Semua guru yang ada di sekolah tersebut semuanya sudah masuk kembali seperti biasa. Dan untuk yang ada di sekolah lainnya, kita juga sudah menerima laporan bahwa semua guru sudah masuk semua," ujar Hanapi.
BACA JUGA:SMPN 24 RL Mulai KBM dengan Semangat Baru
BACA JUGA:IAIN Curup Bangun RKT Senilai Rp 67 Miliar, Tahun Ini
Hanya saja kata dia, untuk kegiatan belajar mengajar (KBM) memang masih belum dimulai.
Karena di hari pertama masuk sekolah, masing-masing sekolah masih disibukkan dengan kegiatan bersih-bersih.
Namun dia mengingatkan pihak sekolah, agar di hari kedua KBM bisa dilanjutkan seperti biasa.
"Kita masih memaklumi hari pertama sekolah digunakan untuk kegiatan bersih-bersih. Namun dihari kedua nanti, semua sekolah sudah harus belajar seperti biasanya. Karena jika memang bulan puasa nanti sekolah diliburkan sesuai wacana, maka mau tak mau sekolah harus mengejar target KBM yang ada," terangnya.
Dia juga menambahkan, untuk memastikan seluruh sekolah masuk seperti biasanya di hari kedua. Pihaknya juga akan melakukan monitoring lanjutan di sejumlah sekolah yang ada di wilayah Selupu Rejang, PUT dan sekitarnya.
"Kita masih akan melakukan monitoring dan pemantauan di hari kedua. Jadi jangan ada sekolah yang belum melaksanakan KBM di hari kedua nanti," pungkasnya.