Oppo Find X7 dan Find X7 Ultra Muncul di Situs Resmi

Setelah diwarnai sejumlah rumor, Oppo Find X7 dan Find X7 Ultra kini muncul di situs resmi Oppo di China. Kemunculannya sekaligus mengonfirmasi bahwa ponsel flagship itu bakal segera dirilis ke publik. Oppo bahkan sudah membuka pendaftaran bagi peminat awal Find X7 dan Find X7 Ultra di negeri Tirai Bambu tersebut. Adapun penjualan perdananya akan dimulai pada 8 Januari 2024. Laman Oppo China juga menunjukkan tampilan Find X7 dan Find X7 Ultra dari berbagai sisi. Secara umum, kedua model Find X7 series hadir dengan desain yang sama. Keduanya sama-sama tampil dengan layar bertepi melengkung di sisi kanan dan kirinya serta memiliki lubang di layar alias punch hole. Punggung keduanya dilengkapi modul kamera bulat berukuran besar. Modul itu menampung sejumlah kamera belakang ponsel serta dihias dengan logo Hasselblad. Logo itu sekaligus menunjukkan bahwa kamera Find X7 series didukung teknologi produsen kamera kenamaan, Hasselblad.

BACA JUGA:Wuling BinguoEV Mulai Rp 358 Juta

Keduanya juga dibekali tombol daya dan tombol volume yang ditempatkan sebaris di sisi kanan ponsel. Oppo belum mengumbar spesifikasi teknis dari kedua ponselnya ini. Namun bila ditilik dari desainnya, Oppo Find X7 tampaknya dibekali tiga kamera belakang, termasuk kamera periskop. Sementara itu Oppo Find X7 Ultra dibekali empat kamera belakang, terdiri dari dua kamera periskop, kamera berjenis wide serta kamera ultrawide, dihimpun KompasTekno dari GSM Arena, Jumat (29/12/2023). Menurut situs Oppo China, Find X7 akan hadir dalam empat opsi RAM dan penyimpanan, yaitu 12/256 GB, 16/256 GB, 16/512 GB, dan 16 GB/1 TB. Berbeda dengan versi Ultra yang hadir dalam tiga opsi RAM/storage, meliputi 12/256 GB, 16/256 GB, dan 16/512 GB. Baik Oppo Find X7 maupun Find X7 Ultra hadir dengan penampang yang mengombinasikan material kaca dan kulit sintetis. Namun terdapat beberapa varian Find X7 yang sepenuhnya dibalut dengan penampang kaca.Oppo Find X7 tersedia dalam empat opsi warna, yaitu Smoky Purple, Starry Sky Black, The Sea and the Sky, serta Desert Silver Moon. Dua varian yang dibalut material kaca sepenuhnya yaitu Smoky Purple, Starry Sky Black.

Terlepas dari informasi di atas, belum ada lagi spesifikasi yang diungkap Oppo untuk kedua smartphone flagship itu. Harga Oppo Find X7 dan Find X7 Ultra juga belum dibeberkan.

Kedua smartphone ini kabarnya akan dibekali baterai 5.000 mAh dengan fast charging 100 watt dan nirkabel 50 watt. Konon smartphone ini juga akan dilengkapi teknologi komunikasi berbasis satelit sebagaimana Huawei Mate 60. Pada aspek chipset, Find X7 kemungkinan ditenagai chip MediaTek Dimensity 9300. Berbeda dengan Find X7 Ultra yang kabarnya akan diotaki oleh chip Snapdragon 8 Gen 3. Belum diketahui apakah Oppo Find X7 series akan dirilis ke pasar global atau tidak. Oppo juga belum memberikan keterangan resmi soal hal tersebut.

Tag
Share