Baca Koran curupekspress Online - bacakorancurup.com

Hangtuah Jakarta Ganti Jajaran Direksi

IST Pemain Hangtuah.--

BACAKORANCURUP.COM - Manajemen Hangtuah Jakarta merombak jajaran direksi. Ini tidak lepas dari salah satu pemilik klub, Muhammad Kerry Adrianto Riza, dan Presiden Klub Gading Ramadhan Joedo ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi Pertamina.

Hangtuah menunjuk Muhammad Husein Fadlulloh sebagai presiden baru klub. Pria yang akrab disapa Bang Ucen itu akan memimpin Hangtuah dalam mengikuti Indonesian Basketball League (IBL) 2025.

“Saya siap melanjutkan perjuangan teman-teman Hangtuah. Sesuai slogan mereka yaitu tim Fighter supaya bisa menyelesaikan kompetisi dengan menjadi juara dan mengukir sejaran,” kata Bang Ucen dalam jumpa pers pada Rabu, 6 Maret 2025 di kawasan Jakarta Selatan itu.

Bang Ucen sendiri merupakan politikus dari Partai Gerindra. Pria kelahiran Bandung, 15 Agustus 1987 itu pernah menjabat sebagai anggota Komisi VI DPR RI 2019-2014. Saat ini Bang Ucen aktif sebagai Wakil Ketua BKSAP DPR RI.

Melihat kasus yang menimpa mantan direksi dan pemilik Hangtuah, Bang Ucen menilai hal itu tidak akan mempengaruhi performa klub. Pergantian direksi pun juga menjadi hal yang wajar.

“Seperti Presiden AC Milan Silvio Berlusconi yang juga Perdana Menteri Italia. Ada masalah juga. Klub tetap jalan. Jangan sampai hal itu berdampak. Kita tahu Hangtuah sedang bagus-bagusnya,” ungkap alumni Monash University itu.

BACA JUGA:Ai Ogura Bersinar di Debut MotoGP

BACA JUGA:Banjir di Bekasi, Laga Persija vs PSIS Dipindah ke Tangerang 5 Maret

Hangtuah sendiri sedang dalam tren apik. Mereka memperoleh delapan kemenangan dalam 10 pertandingan. Termasuk lima kemenangan beruntun dengan menumbangkan juara bertahan, Pelita Jaya. Hangtuah sempat berada di posisi pertama IBL 2025 hingga pekan ketujuh.

Tim asuhan Wahyu Widayat Jadi itu dijadwalkan menjamu Rans Simba Bogor pada Jumat, 7 Maret 2025 di GOR Ciracas, Jakarta Timur. Kemudian melawan Borneo Hornbills dua hari kemudian di pekan ketujuh.

Hangtuah juga menunjuk Mohammad Rafil Perdana dan Togi Pangaribuan sebagai komisaris tim. Musab Mochamad sebagai managing director. Ichsan Rachmansyah Sofyan sebagai business director.

Sedangkan Jalu Wisnu Wirajati tidak hanya menjadi manajer umum Hangtuah. Jalu kini juga bertindak sebagai sporting director untuk klub yang berdiri sejak 1995 itu.

Jalu sendiri menegaskan bahwa kasus yang menyeret dua mantan petinggi klubnya itu tidak mempengaruhi finansial tim. Sebab, mereka memiliki lebih dari satu owner dan perencanaan sudah dilakukan setahun.

“Finance sudah disiapkan sejak November-Desember lalu untuk satu tahun penuh. Kontribusi mereka berdua (Gading dan Kerry) memang sangat besar. Tetapi seluruh co-owner sudah siap. Tahun ini tidak ada masalah finansial karena kami komitmen,” kata Jalu.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan