Inter Milan vs Cagliari 3-1 di Liga Italia

IST Pertandingan Inter Milan vs Cagliari 3-1 di Liga Italia.--
BACAKORANCURUP.COM - Inter Milan meraih hasil positif kala menjamu Cagliari dalam lanjutan Liga Italia 2024/2025. Nerazzurri (sebutan Inter Milan) menekuk tamunya 3-1 di San Siro, Minggu dini hari WIB, 13 April 2025.
Trigol kemenangan armada Simone Inzaghi dicetak oleh Marko Arnautovic, Lautaro Martinez, dan Yann Aurel Bisseck. Sementara satu gol tim tamu dikemas oleh Roberto Piccoli.
Hasil itu membuat Inter Milan semakin nyaman di pucuk klasemen sementara. Mereka mengoleksi 71 poin dan unggul enam angka dari Napoli di urutan kedua.
Mereka juga makin percaya diri menyongsong laga leg kedua perempat final Liga Champions melawan Bayern Munchen tengah pekan ini. Inter menang 2-1 di leg pertama di kandang Bayern.
Simone Inzaghi sangat senang dengan penampilan Marko Arnautovic. Ia tak hanya mencetak gol. Tapi juga memberi assis untuk gol kedua Inter yang diciptakan Lautaro Martinez.
"Arnautovic bermain sangat baik, ia tampil hebat hari ini," kata Inzaghi, dalam wawancara dengan DAZN. "Lautaro menyelesaikannya, tetapi Arna melakukan sebagian besar pekerjaan untuk gol itu dengan assist," lanjut adik Filippo Inzaghi itu dengan semringah.
Sekali lagi, Inter bermain terlalu lambat di awal. Pertahanan yang ceroboh membiarkan Roberto Piccoli melakukan sundulan bebas, yang membawa Cagliari memperkecil ketinggalan. Untung, Yann Bisseck memastikan hasil 3-1 di babak kedua.
"Kami benar-benar peduli dengan pertandingan ini, karena aku tahu itu tidak akan mudah," ucap Inzaghi. "??Kami agak terdistraksi oleh gol mereka, tetapi tim tetap berkonsentrasi selama sisa pertandingan. Kami melanjutkan perjalanan ini," lanjutnya.
Tuan rumah memulai laga dengan intensitas tinggi, mengancam pertahanan Cagliari sejak menit awal. Pada menit kedelapan, Lautaro Martinez hampir membuka skor, namun sepakan dari sisi kiri tersebut melenceng.
Lima menit kemudian, tuan rumah akhirnya berhasil mencetak gol. Marko Arnautovic menjadi pencetak gol pertama setelah menyelesaikan umpan matang dari Carlos Augusto.
Inter Milan terus menekan. Dan pada menit ke-26, mereka menggandakan keunggulan. Arnautovic kembali terlibat. Kali ini ia memberikan umpan terobosan yang diselesaikan dengan baik oleh Martinez.
Tembakan Martinez yang terarah ke pojok kiri gawang membuat kiper Cagliari, Elia Caprile, tak berdaya. Meski Inter mendominasi, Cagliari juga berusaha memberikan perlawanan.
BACA JUGA:Dihukum Satu Pertandingan
BACA JUGA:Lakers Menangi Duel dengan Mavericks