Dewa United Motorsports X MSRT Targetkan Juara Nasional

IST Dewa United Motorsports X MSRT Targetkan Juara Nasional.--

BACAKORANCURUP.COM - Menghadapi musim balapan 2025 yang segera di gelar dalam waktu pada 20 April mendatang, Dewa United Motorsports X MSRT targetkan juara Nasional dan songsong kejuaraan internasional.

Tidak hanya ambil bagian di 4 seri Sprint Rally 2025, namun MSRT yang hadir untuk pertama kalinya tahun ini juga akan ambil bagian di ajang Rally 2025 - Asia Pacific Rally Championship atau APRC sebanyak 5 seri di berbagai provinsi Tanah Air.

Meskipun tahun ini merupakan debut perdanannya, namun MSRT memasang target yang tidak tanggung-tanggung yaitu Juara Nasional.

Hal ini bukanlah target yang tidak mustahil untuk dicapai, pasalnya para pereli terbaik dikelasnya ikut memperkuat MSRT.

Sederet nama yang telah mencatatkan perstasi terbaik ikut memperkuat tim ini, mulai dari   TB. Adhi, Bintang Barlean dan Muliana Saleh serta Emmanuelle Amandio mengisi line up MSRT.

Muliana Saleh yang merupakan Team Owner mengugkapkan bahwa pihaknya mendirikan tim ini tidak hanya untuk jangka pendek, namun juga sebagai persiapan dalam menyongsong kejuaraan internasional atau WRC yang rencananya akan digelar 2 tahun mendatang.

Dengan target serta tujuan ini maka pihaknya telah memilik pereli terbaik dikelasnya sehingga mampu bersaing di kancah reli nasional dan internasional.

Sedangkan TB Adhi yang merupakan salah satu pereli andalan MSRT menyampaikan bahwa pihaknya telah menyiapkan segala sesuatunya, mulai dari dukungan kendaraan, spare parts hingga persiapan lainnya termasuk hal-hal detil lainnya.

“Dengan banyaknya anggota tim tentunya kami akan mendapatkan banyak masukan dan data setiap SS yang akan hadapi sehingga para pereli juga akan semakin siap dalan setiap balapan,” terangnya

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan