Beda Performa, Beda Irit ! Ini Hasil Konsumsi BBM Creta N Line vs HR-V RS

IST Hyundai Creta, sumber foto @tarecoautomovies--

BACAKORANCURUP.COM - Di tengah persaingan ketat di segmen SUV kompak, dua nama mencuat sebagai pilihan populer yaitu Hyundai Creta N Line Turbo dan Honda HR-V RS.

Keduanya merupakan varian tertinggi dalam lini produk masing-masing, dan sama-sama mengusung mesin berteknologi turbo yang dikenal mampu menyuguhkan tenaga besar.

Namun, di balik performanya yang menggoda, efisiensi bahan bakar tetap menjadi pertimbangan penting, terutama bagi konsumen yang menginginkan kendaraan bertenaga namun tetap hemat BBM.

• Hyundai Creta N Line Turbo hadir dengan mesin bensin berkapasitas 1.482 cc, 4 silinder, lengkap dengan teknologi turbocharger. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 158 daya kuda pada putaran 5.500 rpm, serta torsi maksimal sebesar 253 Nm yang sudah tersedia sejak 1.500 hingga 3.500 rpm. Kombinasi tenaga dan torsi ini membuat Creta N Line responsif dalam berbagai kondisi jalan, mulai dari kemacetan kota hingga jalan bebas hambatan.

BACA JUGA:Yakitori, Sate Jepang Lezat yang Makin Populer di Indonesia, Ini Fakta Menariknya !

BACA JUGA:Sekolah Ini Sabet Juara 3 SAIH Nasional, Harumkan Nama Rejang Lebong

Dalam pengujian konsumsi bahan bakar mengutip tim GridOto.com, Creta N Line mencatatkan angka efisiensi yang cukup impresif.

Di dalam kota, saat melaju dengan kecepatan rata-rata sekitar 22 km/jam, konsumsi BBM-nya berada di angka 15 km/liter. Saat dibawa melaju di jalan tol dengan kecepatan konstan sekitar 90 km/jam, konsumsi bahan bakarnya tercatat 18,4 km/liter.

Bahkan saat diuji pada rute kombinasi yang mencerminkan penggunaan sehari-hari antara kota dan tol, SUV ini mampu menorehkan angka 21 km/liter, yang terbilang sangat efisien untuk mobil dengan tenaga sebesar itu.

 

• Sementara itu, Honda HR-V RS turut menawarkan mesin turbo 1.498 cc dengan konfigurasi 4 silinder. Tenaga yang dihasilkan lebih besar dibandingkan Creta, yaitu 175 daya kuda pada 6.000 rpm, dengan torsi maksimum 240 Nm yang mulai terasa dari 1.700 hingga 4.500 rpm. Mesin ini dirancang untuk memberikan respons yang cepat dan performa tinggi, terutama saat berakselerasi di jalan bebas hambatan atau saat mendahului kendaraan lain.

Dari sisi konsumsi BBM, HR-V RS mencatatkan angka 14,1 km/liter untuk rute dalam kota, sedikit di bawah Creta. Untuk perjalanan di jalan tol, mobil ini mampu mencatat efisiensi 17,6 km/liter, sementara pada rute kombinasi konsumsi bahan bakarnya berada di angka 16,6 km/liter.

Jika dilihat dari hasil tersebut, Hyundai Creta N Line Turbo menunjukkan efisiensi yang lebih baik di seluruh rute pengujian.

Meski tenaga yang dihasilkan lebih rendah dibanding HR-V RS, konsumsi bahan bakar yang lebih hemat membuatnya unggul dari sisi efisiensi dan biaya operasional harian.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan