Baca Koran curupekspress Online - bacakorancurup.com

Dibalik Nama Suzuki Fronx, Ternyata Berasal dari Gabungan 2 Kata Ini

Ilustrasi Net--

BACAKORANCURUP.COM - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) secara resmi meluncurkan Suzuki Fronx di pasar Indonesia.

Meski tampilannya sudah banyak dikenal, tak banyak yang tahu makna dari nama “Fronx”. Menariknya, nama ini merupakan gabungan dari dua kata, yakni Frontier dan Crossover, yang diwakili dengan huruf “X”.

Menurut Arif Aditya, Head of Product & Accessories Development SIS, Suzuki Fronx dirancang untuk merepresentasikan semangat sebagai SUV bergaya coupe yang dinamis. Mobil ini memadukan kekuatan, kualitas, dan teknologi modern, sehingga memberikan tampilan yang atraktif dan berkarakter kuat di jalanan urban.

Untuk konsumen Indonesia, Suzuki Fronx tersedia dalam tiga varian, yaitu GL, GX, dan SGX. Varian GL menjadi tipe paling dasar dan dibekali mesin K15B berkapasitas 1.500 cc, yang juga digunakan pada Suzuki Ertiga dan XL7.

BACA JUGA:Simulasi Cicilan Hanya Rp 2 Jutaan, Mobil Suzuki Ini Cocok Bagi Kamu yang Punya Gaji UMR

BACA JUGA:Ini Jawara Motor Irit BBM Tahun 2025, Tembus Hingga 70 Km/Liter!

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 103,2 daya kuda pada 6.000 rpm dan torsi 138 Nm pada 4.400 rpm. Tenaga tersebut disalurkan ke roda depan melalui transmisi manual 5-percepatan atau otomatis 4-percepatan.

Sementara itu, tipe GX dan SGX mengusung mesin K15C Dual Jet 1.462 cc—mesin yang sama seperti pada Grand Vitara versi Indonesia dan Jepang. Tenaga maksimalnya mencapai 99 daya kuda dengan torsi puncak 135 Nm pada 4.400 rpm.

Keduanya juga sudah dilengkapi teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS), yang meningkatkan efisiensi bahan bakar dan ramah lingkungan.

Varian GX tersedia dalam pilihan transmisi manual 5-percepatan dan otomatis 6-percepatan. Sedangkan varian SGX hadir eksklusif dengan transmisi otomatis 6-percepatan.

Dari sisi fitur, Suzuki Fronx menjadi mobil Suzuki pertama di Indonesia yang dilengkapi sistem keselamatan canggih Advanced Driver Assistance System (ADAS), atau Suzuki Safety Support. Teknologi ini meliputi Dual Sensor Brake Support II (DSBS II), Lane Keeping Support, Lane Departure Prevention, serta Adaptive Cruise Control (ACC).

Tak hanya itu, Fronx juga dibekali fitur High Beam Assist (HBA), Blind Spot Monitor (BSM), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), peringatan kendaraan oleng (Vehicle Swaying Warning), Head-up Display, kamera 360 derajat, dan sensor parkir, memberikan perlindungan menyeluruh dalam setiap perjalanan.

Dengan kombinasi desain modern, fitur lengkap, dan pilihan mesin yang efisien, Suzuki Fronx siap bersaing di pasar SUV kompak Tanah Air. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan