Vivo V60 Resmi Dijual di Indonesia, Cek Varian, Harga, dan Bonus Pre-Ordernya !
IST Vivo V60 yang baru saja rilis di Indonesia, sumber foto @vivo_indonesia--
BACAKORANCURUP.COM - Vivo kembali menghadirkan gebrakan besar di pasar smartphone tanah air dengan merilis seri terbaru mereka, vivo V60.
Ponsel ini hadir membawa banyak pembaruan yang membuatnya tampil sebagai salah satu perangkat paling kompetitif di kelasnya.
Mulai dari sektor kamera dengan teknologi ZEISS, performa yang ditenagai Snapdragon 7 Gen 4, hingga daya tahan baterai ekstra besar, semua diramu untuk memenuhi kebutuhan generasi modern yang aktif.
Salah satu daya tarik terbesar vivo V60 ada pada kemampuan kameranya. Ponsel ini menjadi seri V pertama yang mengadopsi kamera telefoto Sony IMX882 50MP ZEISS dengan kemampuan zoom hingga 10x.
BACA JUGA:Ini Spesifikasi dan Bocoran Harga Vivo V60
BACA JUGA:Beli Rumah, Promo Free PPN 100% Hanya di Property Expo 2025
Sensor kelas atas ini sebelumnya hanya bisa ditemui pada smartphone flagship vivo X200, sehingga pengguna kini bisa merasakan kualitas fotografi premium dengan harga yang lebih terjangkau.
Tidak berhenti di situ, vivo V60 juga membawa kamera utama 50MP ZEISS OIS menggunakan sensor Sony IMX766, yang dikenal andal untuk menghasilkan foto jernih meski dalam kondisi minim cahaya. Sementara bagi pecinta selfie maupun foto kelompok, tersedia 50MP ZEISS Group Selfie Camera dengan sudut pandang ultra lebar 92° serta fitur autofokus.
Untuk pengalaman fotografi yang lebih menyenangkan, vivo turut menyematkan beragam mode tambahan seperti ZEISS Style Bokeh, Multifocal Portrait, hingga mode film bergaya Y2K, yang memungkinkan pengguna berkreasi layaknya menggunakan kamera profesional.
Bukan hanya mengandalkan kamera, vivo V60 juga menjadi smartphone pertama di Indonesia yang dipersenjatai Snapdragon 7 Gen 4. Chipset terbaru ini menghadirkan peningkatan signifikan, mulai dari CPU 27% lebih kencang, GPU 30% lebih cepat, hingga efisiensi daya gaming 26% lebih hemat.
Dengan kombinasi tersebut, vivo V60 siap memberikan performa mulus baik untuk kebutuhan multitasking, fotografi, hingga bermain game berat sekalipun.
Untuk mendukung performa tinggi, vivo menyematkan baterai 6.500mAh BlueVolt yang tergolong jumbo di kelasnya. Dukungan teknologi 90W FlashCharge membuat pengisian daya berlangsung sangat cepat, sehingga pengguna tidak perlu khawatir meski sering menggunakan smartphone dalam intensitas tinggi.
Dari sisi desain, vivo V60 tetap mempertahankan ciri khas seri V yang ramping. Dengan ketebalan hanya 7,5mm, perangkat ini terlihat elegan sekaligus nyaman digenggam. Tiga pilihan warna menarik ditawarkan, yaitu Spotlight Gray, Dancing Blue, dan Festive Purple, yang menonjolkan kesan modern dan premium.
Layar berbezel ultra-tipis memberikan pengalaman visual lebih imersif, baik untuk menonton film, bermain game, maupun sekadar berselancar di media sosial. Tidak hanya cantik, ponsel ini juga tangguh berkat sertifikasi IP68 dan IP69 yang memastikan perlindungan terhadap air dan debu. Bahkan, ada fitur khusus Underwater Photography yang memungkinkan pengguna mengambil foto di dalam air.