Baca Koran curupekspress Online - bacakorancurup.com

Xiaomi 17 Pro Max Resmi Rilis ! Ini Spesifikasi, Fitur Unggulan, dan Harga di Indonesia 2025

Xiaomi 17 Pro Max--

BACAKORANCURUP.COM - Menjelang akhir September 2025, pasar smartphone kembali diramaikan dengan peluncuran seri terbaru dari Xiaomi. Salah satu model yang paling menyita perhatian adalah Xiaomi 17 Pro Max, perangkat flagship dengan spesifikasi kelas atas yang dirancang untuk bersaing di segmen premium.

Acara peluncuran resmi digelar pada Sabtu, 27 September 2025 pukul 10.00 pagi WIB. Berdasarkan informasi yang dihimpun dari keterangan resmi Xiaomi dan dikutip oleh iNews.id, penjualan perdana seri ini akan dilakukan melalui Mi.com, toko resmi Xiaomi, serta sejumlah channel distribusi resmi lainnya pada hari dan jam yang sama.

Tidak hanya memperkenalkan satu model, Xiaomi meluncurkan tiga varian sekaligus, yaitu Xiaomi 17, Xiaomi 17 Pro, dan Xiaomi 17 Pro Max.

Kehadiran ketiga model ini jelas memberikan pilihan menarik bagi konsumen, mulai dari pengguna yang membutuhkan performa handal untuk penggunaan sehari-hari hingga pecinta teknologi yang menginginkan ponsel dengan spesifikasi maksimal.

BACA JUGA:Tahun Depan IRC Rilis Ban Motocross Terbaru

BACA JUGA:Ini Spesifikasi Lengkap ROG Xbox Ally dan Ally X

Sebagai varian tertinggi di lini ini, Xiaomi 17 Pro Max hadir dengan chipset terbaru Snapdragon 8 Elite Gen 5, prosesor yang digadang-gadang mampu menghadirkan kinerja super cepat serta efisiensi daya yang lebih baik. Chipset ini dipadukan dengan pilihan RAM 12 GB hingga 16 GB, serta memori internal mulai dari 512 GB hingga 1 TB, sehingga pengguna tidak perlu khawatir soal performa multitasking maupun ruang penyimpanan.

Dari sisi daya tahan, perangkat ini dibekali dengan baterai berkapasitas jumbo 7.500 mAh. Dukungan teknologi HyperCharge 100W membuat pengisian daya berjalan sangat singkat, cocok untuk pengguna yang aktif dan tidak punya banyak waktu menunggu ponsel terisi penuh.

Untuk fotografi, Xiaomi 17 Pro Max membawa kamera utama 50 MP dengan sensor Light Fusion 950L berukuran 1/1,28 inci. Sensor ini sama dengan yang digunakan pada Xiaomi 17 Pro, sehingga kualitas gambar yang dihasilkan tetap tajam, detail, dan optimal dalam kondisi cahaya rendah.

Selain itu, fitur sertifikasi IP68 membuat perangkat ini tahan debu dan mampu bertahan dalam air tawar hingga kedalaman 6 meter. Hal ini tentu menjadi nilai tambah bagi pengguna yang sering beraktivitas di luar ruangan.

Tidak hanya unggul dalam spesifikasi, Xiaomi juga menghadirkan desain elegan dengan pilihan warna menarik seperti White, Cold Smoke Purple, dan Morino Green. 

Berikut rincian harga resmi untuk ketiga varian Xiaomi 17 Series di pasar Tiongkok :

1. Xiaomi 17

• 12GB + 256GB : RMB 4.499 (kira-kira Rp10,5 juta)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan