Baca Koran curupekspress Online - bacakorancurup.com

BUMDES Sejahtera Dusun Sawah, Tanam Jagung Dukung Program Ketapang

Kepala desa bersama pengurus BUMDES dan tamu undangan saat akan melaksanakan penanaman jagung.--

BACAKORANCURUP.COM - Badan usaha milik desa (BUMDES) Sejahtera Desa Dusun Sawah Kecamatan Curup Utara pada hari Rabu (8/10) mulai melakukan penanaman jagung dalam mendukung program pemerintah pusat untuk ketahanan pangan (Ketapang). Penanaman jagung ini dilakukan di areal seluas satu hektare.

Atau disebut dengan istilah satu desa satu hektare (SADESAHE). Saat pelaksanaan penanaman jagung, turut melakukan penanaman camat Kecamatan Curup Utara beserta staf, kepala desa beserta perangkatnya, pengurus BUMDES, Babinsa, Bhabinkamtibmas, BPD serta warga yang merawat tanaman. 


Proses penanaman jagung dalam program ketahanan pangan.--

Kepala Desa Dusun Sawah, Ruslan berharap kepada pengurus BUMDES dan juga petani penggarap, agar dapat merawat tanaman jagung ini dengan sebaik-baiknya, agar nanti saat panen tiba, hasilnya bisa memuaskan. Kegiatan penanaman jagung ini bersumber dari dana desa (DD) tahun anggaran 2025 dengan item ketahanan pangan yang dikelola oleh BUMDES

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan