Peringati Hari Lingkungan Hidup, Ribuan Pohon Ditanam di Rejang Lebong, Ada Pohon Tabebuya!

Kegiatan penanaman seribu pohon dalam rangka Peringatan Hari Lingkungan Hidup-IST-

BACAKORANCURUP.COM - Memperingati Hari Lingkungan Hidup yang jatuh pada 5 Juni 2024, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Rejang Lebong melakukan kegiatan penanaman pohon. 

Menariknya, salah satu jenis pohon yang ditanam adalah Pohon Tabebuya nan cantik ketika berbunga. 

"Hari ini, kami melakukan penanaman seribu pohon. Ini dalam rangka peringatan Hari Lingkungan Hidup yang jatuh pada tanggal 5 Juni hari ini," ujar Kepala DLH Kabupaten Rejang Lebong, M Budianto ST. 

Menurut Budi, penanaman seribu pohon ini dilakukan dibeberapa titik di Kabupaten Rejang Lebong. 

BACA JUGA:Pemkab Rejang Lebong Rekrut PPPK dan CPNS, Ini Jadwal dan Kuota yang Dibutuhkan!

BACA JUGA:Ayo Ikuti Pemutihan Pajak di Samsat Rejang Lebong, Ini Jadwal Pelaksanaannya!

Seperti Kawasan City Park Setia Negara, Lapangan Setia Negara, TPA Jambu Keling, TPA Guru Agung dan Hutan Kota yang ada di Kecamatan Curup Timur. 

"Selain melakukan kegiatan penanaman pohon, kegiatan bersih-bersih lingkungan juga kami lakukan," sampainya. 

Lanjut Budi, untuk jenis pohon yang ditanam, selain pohon Tabebuya, juga ada pohon jenis lainnya. Seperti pohon Pinang, Aren, Petai dan Mahoni.

"Kami berharap kegiatan pohon ini kami lakukan, sebagai upaya melestarikan lingkungan dan mengurangi pemanasan global," katanya. 

BACA JUGA:DLH Ajak Masyarakat Tingkatkan Kesadaran Jaga Kebersihan

BACA JUGA:Tekan Angka Pengangguran, Peluang Kerja Tamatan SMK Dimaksimalkan

Sementara itu, diketahui juga bahwa kegiatan penanaman pohon ini, DLH melibatkan 250 personel baik dari DLH sendiri maupun pihak terkait lainnya. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan