PPDB Harusnya Dilakukan Secara Transparan
Oman Sumantri MPd--
BACAKORANCURUP.COM - Sehubungan dengan transparasi pelaksanaan PPDB di sejumlah SMA wilayah Kabupaten Rejang Lebong.
Ternyata bisa di transparasikan, karena pihak operator sekolah memiliki data nama-nama pendaftar yang masuk.
Hal ini diungkapkan secara langsung oleh Kacabdin Wilayah Kerja II Curup Inne Kristanti SP MSi melalui Pengawas SMA Oman Sumantri MPd.
"Untuk para pendaftar itu terdata semua di operator sekolah. Jadi bisa dilihat siapa-siapa saja yang mendaftar ke SMA yang bersangkutan, baik itu jalur prestasi, afirmasi, pindah orang tua, bahkan pada jalur zonasi," ungkapnya.
BACA JUGA:15 Kampus Ini Berpeluang Raih Beasiswa PT Pembangunan Jaya 2024
BACA JUGA:PPDB SD/SMP di Rejang Lebong Segera Dimulai, Ini Jadwal Lengkap Pelaksanaannya!
Hanya saja kata Oman, terkait dengan hasil pengumuman siswa yang lulus pihaknya juga tidak mengetahui apa-apa. Karena memang hanya bisa dilihat di aplikasi masing-masing.
Untuk tahun ini kata Oman, hanya SMAN 1, 2, 3, dan 4 saja yang membuka pendaftaran PPDB secara online atau aplikasi.
Sedangkan sekolah lainnya, itu masing-masing melaksanakan PPDB secara manual atau offline.
"Khusus untuk PPDB online, kami tidak tahu pasti seperti apa mekanismenya. Tapi yang jelas ,pengumuman hanya bisa dilihat diaplikasi saja secara individu. Karena berbeda dengan tahun sebelumnya, aplikasi PPDB tahun ini tidak ada fitur statistiknya," kata Oman.
Selain itu terang Oman, harusnya pelaksanaan PPDB tahun ini jauh lebih tertib dan ketat dibanding sebelumnya.
Namun pihaknya juga mengingatkan, agar pihak sekolah menghindari yang namanya kecurangan atau permainan dalam PPDB.
"Jika ada sekolah yang masih melanggar, maka tanggung sendiri konsekuensinya," singkatnya.
Diberitakan sebelumnya, sesuai dengan yang sudah dijadwalkan, pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMA/SMK jalur prestasi, afirmasi, dan pindah orang tua telah selesai dilaksankan.