Angin Kencang, BPBD Beri Peringatan Ini ke Masyarakat!
Tampak pohon besar di sekitaran wilayah Sukowati.-ARI/CE -
BACAKORANCURUP.COM - Mengingat belakangan ini kondisi cuaca di wilayah Kabupaten Rejang Lebong masih berpotensi angin kencang.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Rejang Lebong mengimbau dan mengingatkan agar seluruh masyarakat Kabupaten Rejang Lebong dapat selalu waspada dan berhati-hati saat melewati daerah yang banyak pohon besar dan rawan tumbang.
Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Rejang Lebong Drs Salahuddin MSi kepada bacakorancurup.com menegaskan, sudah banyak contoh pohon tumbang di daerah lain yang mengakibatkan orang meninggal dunia akibat tertimpa pohon.
Karena itu dirinya mengingatkan, agar masyarakat dapat selalu waspada saat melintasi daerah yang banyak pohonnya.
BACA JUGA:Kemunculan 2 Beruang Madu di Perkebunan Buat Heboh Warga Rejang Lebong, Disini Lokasinya!
BACA JUGA:Ini 7 Alasan Mengapa Mercure Bengkulu Jadi Tempat Terbaik untuk Melangsungkan Pernikahan!
"Kapan saja bisa terjadi yang namanya pohon tumbang. Karena tak hanya pohon yang sudah tua saja ya g akan tumbang, akan tetapi pohon yang masih muda pun bisa saja tumbang sewaktu-waktu. Karena itu kami mengingatkan, agar masyarakat dapat selalu waspada," terang Kalak.
Terutama untuk pejalan kaki kata Kalak, harus rajin melihat kiri kanan saat melintas di daerah yang banyak pohon.
Karena kendaraan saja jika tertimpa pohon pengendaranya bisa meninggal, apalagi jika pejalan kaki yang tertimpa.
Bahkan tak hanya itu jelas Kalak, saat ini hampir semua titik di wilayah Kabupaten Rejang Lebong rata-rata memiliki pohon besar, terutama daerah perkantoran Pemda Rejang Lebong di Jalan Sukowati.
"Saat ini wilayah yang banyak pohon besar malah sangat sering dilewati oleh masyarakat, seperti di wilayah Sukowati. Karena itu mari saling mengingatkan, agar saat melintasi wilayah rawan pohon tumbang bisa selalu waspada," terangnya.
Selain dirinya juga mengingatkan, agar masyarakat di Kabupaten Rejang Lebong dapat bersama-sama mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah Rejang Lebong.
Karena mengingat saat ini, Kabupaten Rejang Lebong tengah mengalami musim kemarau.
Dimana seperti kemarau yang terjadi pada tahun lalu saja, banyak sekali terjadinya kebakaran hutan dan lahan, yang disebabkan oleh penggunaan api sembarangan maupun kesengajaan.