Sempat Gagal, 1 Paket Kembali Dilelang

Rony Bahar--

BACAKORANCURUP.COM - Terdapat satu paket kegiatan fisik yang sempat gagal lelang di Lembaga Pengadaan Secara Elektronik (LPSE), yakni paket kegiatan pembangunan bahu Jalan Tabarenah Curup Utara - Sukarami Kecamatan Bermani Ulu senilai Rp 1,2 miliar.

Namun setelah dilakukan perbaikan, paket tersebut kini sudah dilelangkan kembali.

"Memang ada satu paket kemarin dari Dinas PUPR yang gagal lelang, tetapi sekarang sudah naik dan tayang lelang lagi di LPSE," kata Kabag Pengadaan Barang dan Jasa, Hary Eko Purnomo melalui Sub Koordinasi Pengelolaan LPSE, Rony Bahar kepada wartawan, Kamis 10 Oktober 2024.

Disinggung apa alasan paket tersebut gagal tayang? Ia menuturkan, pihaknya tidak mengetahui pasti, sebab yang melakukan verifikasi pada paket kegiatan tersebut yakni tim pokja.

BACA JUGA:Bappeda Rejang Lebong Juara II Tertib Arsip

BACA JUGA:Pos Basarnas di RL Mulai Beropesasi Akhir Bulan ?

"Yang tahu persis itu tim pokja, karena itu wewenang mereka. Tapi yang jelas sudah tayang lagi dan menunggu kontrak," ujarnya.

Selain itu, sambung Rony, terdapat dua paket lainnya yang posisi saat ini juga sedang tayang lelang. Kedua paket tersebut antara lain BM2 peningkatan Jalan Desa Belumai - Trans Bukit Batu Kecamatan Padang Ulak Tanding, Jalan Desa Pengembang Kecamatan Sindang Beliti Ulu, Jalan Desa Bengko - Air Rusa Kecamatan Sindang Dataran, jalan menuju objek wisata Air Terjun Tri Muara Karang Desa Belitar Seberang Kecamatan Sindang Kelingi senilai Rp 3,84 miliar.

Kemudian BM10 pembangunan bahu jalan dan tutup saluran drainase pinggir Jalan Batu Panco - Dusun Sawah Kecamatan Curup Utara (Lanjutan) senilai Rp 599,8 juta.

"Sedangkan paket kegiatan lainnya sudah berkontrak semua dan sudah tahap pengerjaan di lapangan," bebernya.

Apakah masih ada kemungkinan paket kegiatan yang akan tayang lelang dalam waktu dekat? Menurutnya, bisa saja ada, akan tetapi waktu yang tersisa saat ini sudah mulai menyempit.

"Seperti kita tahu sekarang sudah Oktober, dan waktu efektif untuk kegiatan semakin berkurang," singkatnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan