Ducati dan Bentley Berkolaborasi Melahirkan Motor Paling Spesial
--
JAKARTA - Ducati dan Bentley memperkenalkan motor edisi terbatas sebagai perayaan yang terbaik dari kedua merek ikonik tersebut, yaitu Ducati Diavel for Bentley. Proyek kolaborasi antara Ducati dengan Bentley itu terhubung dengan visi performa, keahlian, dan eksklusivitas. Akhirnya memghasilkan perpaduan luar biasa antara teknologi, gaya, dan performa yang mampu mewujudkan impian para penggemar motor di dunia.
Ducati Diavel for Bentley diperkenalkan ke publik dalam acara 'fuorisalone' di Art Basel di Miami, pameran seni kontemporer paling bergengsi di Eropa edisi luar negeri. Mengambil basis dari Ducati Diavel V4, motor spesial itu mengintegrasikan elemen karakter Bentley Batur yang paling bertenaga lewat mesin W12 twinturbo dan hanya dibuat sebanyak 18 unit di dunia. Centro Stile Ducati bekerja sama dengan desainer Bentley menciptakan desain baru, yang terinspirasi dari Bentley Batur.
Warna Scarab Green, canggih, dan halus serta kaya akan nuansa metalik berasal dari palet Bentley Mulliner dan digunakan di seluruh bodywork. Garis tegas dan agresif dari Diavel V4 juga telah direvisi secara mendalam melalui komponen teknis, banyak fitur karakteristik Batur diterapkan di berbagai bagian motor.Pelek forged dirancang khusus mengingatkan pada bentuk mobil dan dicat dengan Dark Titanium Satin, sehingga beberapa permukaan mesin terlihat.
Banyak komponen bodywork yang terbuat dari serat karbon berkualitas tinggi (spatbor, penutup lampu depan, mesin, penutup knalpot dan radiator, selubung radiator, panel samping, bagian ekor). Jok pengendara berbahan Alcantara hitam terinspirasi dari interior mobil, dengan pengerjaan presisi yang memperlihatkan bahan dasar kain merah yang sama dengan jok Batur, dan dengan sulaman logo Bentley di bantalan belakang. Knalpot saluran ganda dengan penutupnya, telah didesain ulang agar selaras dengan garis halus sepeda motor. Diavel for Bentley mengadopsi mesin 1.158 cc V4 Granturismo, elemen sentral dari desainnya dan pada saat yang sama merupakan pilihan teknis yang sangat halus. Bertenaga 168 Hp dan kaya torsi, tetapi juga sangat ringan dan kompak, sekaligus lancar, teratur, dan dapat digunakan langsung dari putaran terendah. Ducati Diavel for Bentley akan dibuat dalam seri bernomor terbatas yakni 500 unit, ditambah tambahan 50 sepeda motor “Ducati Diavel for Bentley Mulliner” yang lebih spesial. Adapun yang terakhir ini diperuntukkan bagi pelanggan Bentley, dan mencakup personalisasi dan individualitas yang begitu intrinsik pada Bentley Batur yang menjadi basis motor tersebut.
Selain 500 unit Ducati Diavel for Bentley, Ducati juga menawarkan terbatas 50 unit saja, yang disebut Ducati Diavel for Bentley Mulliner. Motor akan tersedia secara eksklusif bagi pelanggan Mulliner, yang melalui kolaborasi langsung dengan desainer Centro Stile Ducati, akan dapat mengkonfigurasi Diavel untuk Bentley Mulliner mereka dengan warna berbeda untuk sadel, kaliper rem depan, bagian dan pelek serat karbon. "Peminat juga dapat memilih warna yang sama dengan mobil mereka untuk bagian bodywork, atau salah satu dari palet eksklusif dari desainer Mulliner," demikian pernyataan resmi perusahaan tersebut. (rdo/jpnn)