Chinara Ivanovna Kembali Sumbang Emas untuk Sekolah
Chinara Ivanovna saat naik podium 1 usai menjadi juara karateka di Smansa Fair 21.-DOK/CHINARA FAMILY -
BACAKORANCURUP.COM - Karateka muda asal Rejang Lebong Chinara Ivanovna (11), baru-baru ini kembali mempersembahkan dan menyumbang medali emas untuk SDIT RR 2 Rejang Lebong.
Medali emas yang didapatnya itu dari kegiatan kejuaraan karate dalan rangka Smansa Fair 21, pada kelas Kata Pemula Putri dan juga Kumite Kelas -30 Kg Pra Pemula Putri.
Kegiatan kejuaraan karate itu dilaksanakan selama 2 hari sejak tanggal 12 Oktober hingga 13 Oktober 2024. Dan diikuti oleh seluruh perguruan karate yg ada di Provinsi Bengkulu, termasuk sekolah-sekolah yang ada ekskul karatenya.
"Alhamdulillah, anak kami kembali membanggakan dan mengharumkan nama sekolah melalui kejuaraan karate. Terimakasih kepada pihak sekolah, dan juga dojo nya, yang terus mendukung anak kami hingga berprestasi seperti saat ini," ujar Bulkis, orang tua dari Chinara Ivanovna.
BACA JUGA:IAIN Hadirkan Narasumber Berkompeten, Seminar Nasional dan Internasional
BACA JUGA: Dana PIP SMA/SMA Naik, Ini Besarannya!!
Dia berharap, kedepannya Chinara bisa terus berkembang, dan bisa terus mengharumkan nama sekolah bahkan Kabupaten Rejang Lebong, pada ajang kejuaraan karate untuk kedepannya nanti.
Karena sejak awal kata dia, anaknya memang sudah dipersiapkan untuk menjadi atlet karate, agar dapat bermanfaat untuk orang banyak.
"Tentu kami orang tua berharap yang terbaik untuk anak-anak kami. Mudah-mudahan berawal dari hobi, karate dapat mengantarkan anak kami ini untuk meraih prestasi yang lebih tinggi," harapnya.
Untuk diketahui, Chinara Ivanovna telah memiliki segudang prestasi pada perlombaan atau kejuaraan karate dan juga renang.
Sehingga bisa dikatakan, dia merupakan salah satu anak berprestasi yang merupakan aset serta bibit berpotensi untuk Rejang Lebong dimasa mendatang.