7 Makanan Tinggi Kalsium Selain Susu, Untuk Jaga Kesehatan Tulang
Ilustrasi Net--
BACAKORANCURUP.COM - Tahukah kalian, susu dikenal sebagai makanan atau minuman yang tinggi kalsium. Akan tetapi selain susu, masih banyak makanan tinggi kalsium lainnya yang bisa membantu menjaga kesehatan tulang.
Menurut National Institutes of Health (NIH) di AS, kebanyakan orang dewasa (19-50 tahun) butuh seribu miligram kalsium per hari. Jumlah ini setara dengan tiga gelas susu (per gelas 237 ml).
Namun, tidak semua orang bisa minum susu sapi karena kandungan laktosanya. Bahkan kalangan vegan juga tidak mengonsumsi produk hewani.
Ini akanan tinggi kalsium pengganti susu yang bisa kalian konsumsi :
BACA JUGA:Mampu Tingkatkan Kecerdasan Otak, 7 Rutinitas Ini Baik Dilakukan Tiap Hari
BACA JUGA:Benarkah Ceker Ayam Mengandung Kolesterol Tinggi, Begini Faktanya!
1. Biji chia
Dalam 2 sendok makan (sdm) biji chia mengandung 179 miligram (mg) kalsium. Biji chia juga mengandung boron yang meningkatkan kesehatan tulang dan otot dengan membantu tubuh memetabolisme kalsium, fosfor, dan magnesium.
Cukup tambahkan biji chia pada smoothie atau oatmeal untuk tambahan kalsium.
2. Susu kedelai
Segelas susu kedelai mengandung kalsium nyaris sama banyaknya dengan susu sapi. Jika mengonsumsi susu kedelai dalam kemasan, penting untuk memilih kandungan kalsium karbonat.
Selain kalsium, susu kedelai juga mengandung vitamin D yang sama-sama mendukung kekuatan tulang.