Ini Pembagian Jadwal Wisuda Hari Pertama dan Kedua IAIN Curup Sesuai Prodi!!

Kegiatan wisuda IAIN Curup beberapa waktu lalu. --

BACAKORANCURUP.COM - Kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Curup telah menjadwalkan sidang terbuka wisuda kampus IAIN Curup tahun 2024 digelar 2 sesi, yakni pada 26 - 27 Oktober 2024.

Adapun dua sesi tersebut menyesuaikan dengan jumlah aula rektorat yang menjadi lokasi utama wisuda berlangsung.

"Untuk wisuda kita lakukan dua sesi, dalam dua hari, karena jumlah peserta wisuda kali ini cukup banyak," sampai Kabag Akademik dan Kemahasiswaan dan Kerjasama Fasyiransyah, kemarin di Rejang Lebong.

Dikatakannya, jika wisuda kali ini dengan jumlah peserta yakni 760 peserta.

BACA JUGA:Pelaksanaan Gelar Karya P5 Dialihkan ke Bulan Bahasa

BACA JUGA:Besok, MIM 10 RL Gelar Pelatihan Siaga Bencana Libatkan MDMC

Dimana angka tersebut baru untuk mahasiswanya saja, jika ditambah dengan jumlah orang tua yang biasanya ikut masuk dalam kegiatan tersebut maka dikali 3 dari angka tersebut, yakni mencapai 2000 lebih.

Sementara kapasitas aula rektorat tidak dapat menampung sebanyak itu, maka dilangsungkan selama 2 sesi.

"Melihat hal ini, karena jumlah wisudawan dan juga orang tua mereka lebih dari 2200, maka kita bagi menjadi dua sesi," terangnya.

Adapun pada sesi pertama wisuda akan diikuti oleh wisudawan dari Program Studi (Prodi) Pascasarjana Manajemen Pendidikan Islam (MPI), Pascasarjana Pendidikan Agama Islam (PAI), Pascasarjana Hukum Keluarga Islam (HKI), Pascasarjana Bimbingan dan Konseling (BK), Prodi Pendidikan Agama Islam, Prodi Manajemen Pendidikan Islam, Prodi Pendidikan Guru Madrasah dan Ibtidaiyah (PGMI), Pendidikan Bahasa Arab.

"Hari Sabtu untuk sesuai pertama ada 8 prodi yang diatas, dan baru sisanya dilanjutkan pada hari kedua atau sesi kedua," jelasnya.

Adapun pada hari kedua yakni Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam, Fakultas Ushuludin adab dan Dakwah, Prodi Tadris Bahasa Inggris, Prodi Tadris Bahasa Indonesia, Prodi Tadris Matematika, Prodi Pendidikan Usia Dini, Manajemen Pendidikan Islam, Prodi Bimbingan Konseling dan Pendidikan Islam.

" Dengan harapan dua sesi wisuda tersebut bisa berjalan dengan baik, dan juga seluruh lulusan IAIN nantinya bisa menjadi alumni, yang memiliki kualitas dan bisa menjadi SDM yang handal, dan punya daya saing di tengah masyarakat dengan baik," pungkasnya

Tag
Share