Sukses Antarkan Timnas Indonesia Masuk 100 Besar Dunia, Sty Naik Gaji?
ist Shin Tae-yong.--
BACAKORANCURUP.COM - Setelah menandatangani perpanjangan kontrak selama tiga tahun yang berlaku hingga 2027 pada 28 Juni 2024, gaji Shin Tae-yong dilaporkan mengalami kenaikan.
Selain itu, PSSI memberikan target baru kepada Shin Tae-yong, yaitu meningkatkan peringkat timnas Indonesia ke dalam 100 besar dunia.
Arya Sinulingga, anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, menyebutkan bahwa tujuan Shin Tae-yong adalah untuk memperbaiki posisi Timnas Indonesia di peringkat FIFA dengan target masuk ke 100 besar.
Seiring dengan perpanjangan kontrak yang baru saja ditandatangani, Shin Tae-yong akan menghadapi ekspektasi tinggi untuk masa depan.
BACA JUGA:76 Anggota Paskibra Nasional Dikukuhkan di IKN
Ia dihadapkan pada tantangan besar untuk membawa timnas Indonesia masuk ke peringkat 100 besar FIFA, sebuah target ambisius yang ditetapkan oleh PSSI.
Sejak menjadi pelatih Timnas Indonesia pada 2019, gaji Shin Tae-yong sering menjadi topik perbincangan.
Mantan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, alias Iwan Bule, sebelumnya mengungkapkan rincian gaji yang diterima pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Setelah perpanjangan kontraknya hingga 2027, diperkirakan bahwa gaji Shin Tae-yong akan mengalami kenaikan signifikan, meski angka pastinya belum diumumkan secara resmi oleh PSSI.
"Gaji Shin Tae-yong di Timnas Indonesia pasti akan naik. Tidak mungkin tidak," ungkapnya.
Saat ini, tim Merah Putih berada di peringkat ke-134 dalam ranking FIFA per 20 Juni 2024. Hingga saat ini, Shin Tae-yong masih berada di Korea Selatan setelah kembali ke negeri tersebut pada 14 Juni 2024.