Malaysia Open 2024, Jonatan Christie Tumbang, Fajar/Rian Lolos Babak 16 Besar

Rabu 10 Jan 2024 - 16:16 WIB
Reporter : Gale
Editor : radian

JAKARTA - Tiga wakil Indonesia langsung tersingkir di babak pertama Malaysia Open 2024 di Axiata Arena Bukit Jalil, Kuala Lumpur, malaysia, 9 Januari 2024. Jonatan Christie gagal ke babak 16 besar setelah dikalahkan wakil India, Kidambi Sirkanth. 

Pemain yang akrab di sapa Jojo ini mengaku kecewa dengan hasil pertandingan yang didapat. 

“ Tidak sesuai yang diharapkan, sebenarnya permainan di set kedua terlalu buru-buru untuk memenangkan pertandingan,” kata Jojo dikutip dari keterangan tim media PBSI. 

Pemain unggulan keenam ini kalah setelah bermain tiga game selama 1 jam 5 menit, dengan skor 21-12, 18-21, 21-15. 

BACA JUGA:Hasil Drawing Babak 32 Besar Piala FA 2023/2024, Tottenham vs Manchester City, Chelsea vs Aston Villa


Kekalahan Jojo ketiga secara beruntun dari Kidambi yang sebelumnya takluk saat di ajang Hylo Open 2022 dan Thomas Cup 2022.  Rekor pertemuan keduanya saat ini 5-7 untuk keunggulan pemain India itu. 

Hal yang sama dialami pasangan ganda pria Indonesia,  Leo Rolly Carnando / Daniel Marthin juga langsung kandas di babak pertama. Kedua pasangan ini dikalahkan unggulan keempat dari Denmark, Kim Astrup / Anders Skaarup Rasmussen dengan dua set langsung 21-16, 21-10. 

Begitu juga juga di tungal putri, Putri Kusuma Wardani atau akrab dipanggil Putri KW harus mengakui keunggulan kedelapan dari Tiongkok.

Putri Kusuma Wardani kalah melawan Han Yue yang menempati peringkat delapan dunia itu hanya membutuhkan 30 menit untuk memenangkan pertandingan, dengan skor 21-11, 21-13.  

Dua kali pertemuan,Putri KW selalu kalah bila berhadapan dengan Han Yue saat bertarung di Singapura Open 2022 dan Hong Kong Open 2023. Sementara dua wakil Indonesia lolos ke babak kedua Malaysia Open 2024 setelah mengalahkan lawan-lawannya. 

Pasangan bulu tangkis ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto / Lisa Ayu Kusumawati, melaju ke babak 16 besar setelah menyingkirkan pasangan Jerman Mark Lamsfuss/Isabel Lohau 21-15, 12-21, 21-17. 

Sedangkan Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, juga berhasil menembus 16 besar Malaysia Open 2024.  

Fajar/Rian mengemas tiket ke 16 besar seusai menumbangkan wakil Denmark, Adam Dong/Nyl Yakura dua set langsung 21-16, 21-13.   

Fajar/Rian berhasil mengikuti langkah Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati melaju 16 besar Malaysia Open 2024.(di)

Kategori :