Curupekspress.bacakoran.co - Kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN) kembali menjalankan kerjasama kesepakatan melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU).
Kali ini IAIN melalukan MoU dengan Universitas Pat Petulai (UPP) Kabupaten Rejang.
Adapun kegiatan MoI sendiri dilakukan langsung oleh Rektor IAIN Curup Prof Dr Idi Warsah, MPd I dengan Rektor UPP Indrayanto MPd I,.Ph. D.
BACA JUGA:Pendaftaran Telah Dibuka , Ayo Kuliah di IAIN Curup
BACA JUGA:Lagi! IAIN Curup Teken MoU dengan Universitas Luar Negeri
Adapun MoU sendiri dilakukan untuk pengembangan Kompetensi Bahasa, Jurnal, dan juga Pertukaran Penguji Program Pascasarjan yang ada dikampus IAIN Curup ke UPP Rejang Lebong.
“Kurang lebih IAIN Curup hadir dan menyambut hangat kedatangan Rektor Universitas Pat Petulai Rejang Lebong dalam meningkatkan kerjasama MoU dan kita sudah Teken bersama dan nantinya ada beberapa poin penting yang dibahas secara mendalam, dan apa yang dibutuhkan UPP terkait dengan SDM tentu jika memang bisa kenapa tidak,” pungkasnya.