10 Lansia Dapat Sembako

Senin 05 Feb 2024 - 17:55 WIB
Reporter : Ari
Editor : radian

Curupekspress.bacakoran.co - Bupati Rejang Lebong, Drs H Syamsul Effendi MM baru saja menyerahkan bantuan sosial (Bansos) berupa sembako kepada 10 orang lanjut usia (Lansia) kurang mampu di Kelurahan Batu Galing, Senin kemarin.

Dikatakan Bupati, jangan dilihat dan dinilai dari jumlah atau nominalnya. Melainkan bentuk kepedulian Pemkab Rejang Lebong terhadap warganya.

"Di dalamnya ada beras, minyak, gula dan lainnya, ini memang tidak seberapa tapi artinya inilah salah satu bentuk kepedulian dan perhatian Pemkab kepada warga masyarakat khususnya para lansia," katanya.

BACA JUGA:Ini Temuan dan Rekomendasi BPK di Rejang Lebong, TGR Sampai Rp 1 Miliar Lebih!

BACA JUGA:500 Ton Beras SPHP Disalurkan ke Tiga Kabupaten

Terpisah, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Rejang Lebong, Anes Rahman SSos yang diwawancara menambahkan bantuan sembako untuk lansia tersebut bermula dari surat permohonan bantuan sembako yang diajukan oleh pihak Kelurahan Batu Galing.

"Jadi pihak kelurahan ngajukan surat permohonan ke Dinsos, dan kita akomodir," singkatnya. 

Kategori :