Incar Marquez, Ini Kata Bos KTM

Senin 20 May 2024 - 09:00 WIB
Reporter : gale
Editor : radian

CURUPEKSPRESS.BACAKORAN.CO  - KTM menepis bahwa pihaknya sedang mengincar Marc Marquez agar bisa bergabung bersama timnya untuk MotoGP 2025 mendatang. 

Hal ini diungkapkan langsung oleh Direktur Motorsport KTM, Pit Beirer, bahwa menggandeng Marquez adalah sesuatu target yang tinggi bagi KTM.

Hal ini karena seperti diketahui bahwa pilihan utama Marquez untuk tahun 2025 adalah dipromosikan ke tim pabrikan Ducati.

Tapi, pembalap asal Spanyol ini sempat menegaskan setelah MotoGP Prancis akhir pekan lalu bahwa pengejarannya terhadap motor pabrikan tidak bergantung pada “warna atau merek”.

BACA JUGA:Veddriq Juara di IFSC Climbing Olympic Qualifier Shanghai, Panjat Tebing Selangkah Lagi Tambah Tiket Olimpiade

Itu adalah petunjuk yang sepertinya membuka pintu bagi KTM atau Aprilia, atau Pramac Ducati. 

“Marc Marquez telah menjadi pahlawan bagi kami dalam olahraga ini sejak kami berkompetisi di MotoGP,” kata Beirer kepada  Motorsport-Magazin . 

“Kami sangat menghormati Marc. Tapi menurut saya itu bukan pilihan realistis bagi kami,” tambahnya. 

“Anda harus memikirkan betapa brutalnya masa-masa yang dialami Marc,” ungkapnya. 

“Saya berbicara dengannya musim panas lalu dan keinginannya hanyalah menemukan sepeda motor yang dia tahu bisa bersaing dengannya. Dengan motor ini dia ingin kembali ke puncak dan dia mencapainya,” jelasnya. 

“Itulah mengapa saya tidak melihat dia berganti merek lagi, yang berarti awal yang benar-benar baru baginya,” tuturnya. 

“Marc adalah pembalap yang brilian, tapi menurut saya tidak realistis bagi kami untuk membicarakan tentang mengontraknya,” imbuhnya.

Kontrak Pembalap KTM 

Seperti diketahui, KTM memiliki kontrak Brad Binder dan Pedro Acosta untuk tahun depan, serta Jack Miller dan Augusto Fernandez dengan kontrak yang akan berakhir. Susunan pebalap MotoGP 2025 saat ini berkisar pada keputusan Ducati soal rekan setim Pecco Bagnaia. 

Marquez dari Gresini dan Jorge Martin dari Pramac ingin menggantikan Enea Bastianini, dan keputusan akan diambil di sekitar Mugello, yang dimulai pada 31 Mei. 

KTM tahu bahwa siapa pun yang kecewa dengan keputusan Ducati akan tersedia di pasar pembalap. 

Kategori :