CURUPEKSPRESS.BACAKORAN.CO - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Rejang Lebong, kembali mengimbau kepada seluruh masyarakat di Rejang Lebong agar selalu bisa menjaga kebersihan lingkungan.
Kepala DLH Rejang Lebong, M Budianto ST MT mengatakan, hal ini mengingat volume sampah kian tahun semakin meningkat.
Oleh karena itu sangat penting bagi setiap masyarakat sebagai warga negara peduli terhadap kebersihan ini.
"Kami ingatkan dan himbau kembali kepada semua lapisan masyarakat untuk menjaga kebersihan mulai dari tempat tinggal sendiri, caranya seperti meminimalisir sampah rumah tangga," ucapnya.
Ia juga menuturkan, masyarakat juga diimbau untuk tidak membuang sampah ke aliran sungai, siring, ataupun drainase.
BACA JUGA:Perbaiki Isu Layanan BPJS Kesehatan di Faskes
BACA JUGA:Pembangunan Jembatan Simpang Nangka Dalam Proses Pembesian
Khususnya bagi warga yang tinggal di bantaran sungai. Karena hal itu bisa menyebabkan sungai atau siring menjadi kotor dan dampak terburuknya bisa terjadi penyumbatan dan banjir.
"Karena kami perhatikan masih banyak masyarakat yang abai terhadap hal ini padahal ini sangat berdampak buruk, bila terus dibiarkan," jelasnya.
Menurut dia, kebersihan lingkungan mempunyai peranan yang sangat penting dan tak terpisahkan dalam kehidupan manusia. Menjaga kebersihan lingkungan sama artinya menciptakan lingkungan yang sehat, bebas dari kotoran, seperti debu, sampah dan bau yang tidak sedap.
"Dengan lingkungan yang sehat dan bersih, tentu kita tidak akan mudah terserang berbagai penyakit seperti demam berdarah, malaria, muntaber dan lainnya," ujar dia.
Tidak hanya di bidang kesehatan, sebut dia, kebersihan lingkungan juga sangat berpengaruh terhadap kenyamanan, keindahan dan keasrian lingkungan yang nantinya bermuara pada kedamaian.
"Semua ini dapat kita raih dengan melakukan perbuatan kecil dan sederhana, mulai dari menjaga kebersihan lingkungan di sekitar kita," tuturnya.
Masih dikatakan Budi, kebersihan lingkungan dimulai dari lingkungan rumah dan tempat bekerja. Untuk kebersihan lingkungan di sekitar rumah, bisa dilakukan dengan membersihkan halaman rumah.
"Mari biasakan diri dengan pola hidup bersih. Sampah yang dihasilkan rumah tangga selanjutnya kita pilah menjadi tiga, sampah organik, sampah non organik dan sampah botol atau pecah belah. Dengan pemilahan jenis sampah ini akan sangat bermanfaat, sampah organik bisa kita jadikan kompos sehingga bermanfaat untuk menyuburkan tanah dan tanaman," tandasnya.