21 Puskesmas Sudah Akreditasi, Dinkes Klaim Mutu Layanan Meningkat

Dhendi Novianto Saputra--

BACAKORANCURUP.COM - Seluruh Puskesmas yang ada di Kabupaten Rejang Lebong telah melakukan akreditasi. Karenanya, Dinas Kesehatan (Dinkes) Rejang Lebong mengklaim bahwa mutu pelayanan kesehatan di tiap Puskesmas meningkat dari sebelumnya.

"21 Puskesmas yang tersebar di 15 kecamatan semuanya sudah meraih akreditasi. Dengan begitu mutu layanan kesehatan di tingkat Puskesmas ini dipastikan lebih baik dari sebelumnya," kata Kepala Dinkes Kabupaten Rejang Lebong, Dhendi Novianto Saputra SKM.

Dari 21 Puskesmas sudah terakreditasi tersebut, 2 Puskesmas diantaranya mendapat akreditasi paripurna yakni Puskesmas Curup dan Puskesmas Perumnas.

Kemudian Puskesmas Sindang Jati dan Sindang Beliti Ilir mendapat akreditasi utama, sedangkan puskesmas yang lainnya segera menyusul.

BACA JUGA:Terima Anggaran Rp 33 T, Mendikdasmes Siap Jalankan Programnya

BACA JUGA:Capaian PAD dari Sektor Ini Jadi yang Terendah, Realisasinya Masih Dibawah 40 Persen!

"Selain Puskesmas termasuk RSUD kita Rejang Lebong juga meraih akreditasi paripurna," tuturnya.

Tujuan diberlakukannya akreditasi Puskesmas, kata dia, untuk membina pelayanan kesehatan primer dalam upaya untuk berkelanjutan memperbaiki sistem pelayanan dan kinerja yang berfokus pada kebutuhan masyarakat, keselamatan, dan manajemen risiko.

Pelayanan kesehatan primer yang dimaksudkan meliputi peningkatan, pencegahan, pengobatan, maupun pemulihan.

Akreditasi puskesmas berkaitan erat dengan dimensi kualitas pelayanan.

Ia menambahkan, penilaian akreditasi Puskesmas dilakukan oleh Lembaga Penyelenggara Akreditasi (LPA) yang ditetapkan oleh Menteri Kesehatan.

Dengan telah diakreditasi itu juga dapat membantu Puskesmas untuk mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan masing-masing, sehingga dapat memberikan panduan untuk perbaikan.

Tag
Share