PMW Dikukuhkan jadi Ketua DPD Partai Nasdem RL, Komitmen Besarkan Partai Demi Rakyat

Pengukuhan kepengurusan baru DPD Partai Nasdem Rejang Lebong.-HABIBI/CE -

BACAKORANCURUP.COM - Putra Mas Wigoro SE MH MAP dikukuhkan sebagai ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kabupaten Rejang Lebong.

Pengukuhan dan pelantikan ini secara resmi dilakukan langsung oleh Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Bengkulu, Erna Sari Dewi pada Selasa 3 Juni 2025. 

Pelantikan ini jadi langkah awal menyongsong pertarungan politik di 2029.

Dalam arahannya Erna Sari Dewi menegaskan bahwa pelantikan ini bukan untuk menunjukkan siapa yang lebih unggul. Justru, kata perempuan yang akrab disapa ESD ini, bahwa ini adalah momentum menyatukan kekuatan lama dan baru demi kejayaan NasDem ke depan.

BACA JUGA:Bupati Fikri Agendakan Shalat Id di Masjid Agung

BACA JUGA:Hore! Gaji-13 ASN dan PPPK Cair

"Kepengurusan yang baru ini bukan dibentuk untuk menunjukkan bahwa ini lebih baik, tidak. Justru kami ingin menyatukan elemen yang lama dengan yang baru, untuk menghadapi 2029," ujar ESD.

Menurutnya, NasDem harus mulai bergerak sejak sekarang. Meski Pemilu 2029 masih jauh, persiapan harus dimulai dari dini.

Salah satu target utama yang dipasang adalah merebut kembali kejayaan partai, termasuk mempersiapkan kader untuk Pilkada dan merebut posisi Ketua DPRD Rejang Lebong.

“Tentu kami sudah punya tujuan dan target. NasDem harus merebut kembali. Untuk Pilkada, kita harus siapkan kader sendiri. DPRD juga harus kita kuasai, termasuk posisi ketua,” tegasnya.

Disisi lain Ketua DPD NasDem Rejang Lebong yang baru, Putra Mas Wigoro atau yang akrab disapa PMW menyampaikan komitmennya untuk membesarkan partai dan memperjuangkan kepentingan rakyat.

“Saya berkomitmen membesarkan Partai NasDem. Kami akan menyiapkan program-program untuk kemajuan partai dan rakyat,” katanya.

Ia menambahkan, target besar telah dipasang, yaitu merebut kursi terbanyak di DPRD pada 2029 dan menduduki kursi Ketua.

“Kami menargetkan 2029 untuk meraih posisi Ketua DPRD Rejang Lebong dengan meraih kursi terbanyak,” pungkas Putra.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan