Dewan Dukung Penuh Wacana Pengembangan Kopi

Sanusi Pane.--

BACAKORANCURUP.COM - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rejang Lebong, mendukung penuh adanya wacana pemerintah daerah yang akan fokus mengembangkan sentral pertanian kopi di Rejang Lebong pada tahun 2026 mendatang. Di mana menurut dewan hal ini silakan dieksekusi, dan bukan hanya sekadar janji saja.

 Hal ini disampaikan langsung oleh Ketua Komisi II DPRD Rejang Lebong Sanusi Pane Ssos, kemarin di Rejang Lebong. 

“Jika bicara mendukung tentu kita mendukung, karena ini untuk meningkatkan lini pertanian kita, dan langkah ini sudah selayaknya dilakukan oleh Pemda Rejang Lebong,” sampainya. 

Dikatakannya, jika dukungan tersebut disampaikan, hal ini lantaran mayoritas dari masyarakat Rejang Lebong adalah petani kopi, sehingga perlu ada pengembangan khusus.

BACA JUGA:Ada PPPK Tahap I Terlibat Parpol dan Fiktif

BACA JUGA:Yamaha Beri Kejutan, Rilis Motor Matic Bertenaga Super 300cc

Sehingga perlu adanya  dukungan pada sentral tersebut, yang saat ini tren harganya memang cukup bagus, dan menjanjikan untuk masyarakat Rejang Lebong.

“Tidak ada yang salah dari usulan tersebut, namun tentu harus dengan kajian yang matang, yang memang berpihak pada masyarakat nantinya dalam pengembangan nya,” terangnya. 

Serta pihaknya siapa saja nantinya, jika perlu adanya rapat bersama, untuk membahas teknis dan upaya dalam pengembangan sentral kopi tersebut, karena pengembangan sentral kopi tersebut, diminta pihaknya, yang tidak menyalahi aturan yang ada. 

“Apapun itu jika bicaranya untuk rakyat kita akan dukung, dan tentu apapun teknis dan cara dari pengembangan, yang selaras dengan aturan yang ada,” pungkasnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan