Honda DBL with Kopi Good Day 2025 Bali Segera Dimulai
ist Aksi Honda DBL.--
BACAKORANCURUP.COM - Ajang Honda DBL with Kopi Good Day 2025 Bali siap digelar di GOR Purna Krida, Badung. Turnamen itu akan digelar pada 8-16 Agustus 2025. Kompetisi itu akan mempertemukan 35 tim dari kategori putra dan putri, yang siap beradu kemampuan demi meraih gelar terbaik di Pulau Dewata.
Dengan semangat yang tinggi, turnamen akbar basket itu akan menjadi sorotan bagi pelajar dan penggemar basket Indonesia.
Menyambut kompetisi ini, I Nyoman Parta, S.H., anggota Komisi X DPR RI dari Dapil Bali, menyatakan dukungannya yang penuh.
Ia menekankan pentingnya ajang seperti DBL dalam menumbuhkan semangat berkompetisi di kalangan pelajar, khususnya dalam olahraga bola basket. "Mari kita dukung generasi muda kita," ajaknya.
BACA JUGA:Gunther Steiner Beli Tech3 Racing 20 Juta Euro
BACA JUGA:Manchester City Siap Naikkan Gaji Rodri Setara Galactico
Ia mengajak semua pihak untuk hadir dan memberikan dukungan langsung. Demi kelancaran acara, DBL Indonesia mengadakan audiensi bersama perwakilan guru, OSIS, dan Polres untuk memastikan semua pihak terkoordinasi.
Kabag Ops Polres Badung, Kompol I Gede Suarmawa, juga menyatakan dukungannya dan mengimbau para supporter untuk menggunakan transportasi umum demi keamanan. Dengan langkah tersebut diharapkan keamanan dan ketertiban selama pertandingan dapat terjaga.
Tahun ini, Bali mendapat kehormatan menjadi tuan rumah pertama dalam rangkaian Honda DBL dengan Kopi Good Day 2025/2026.
Hal itu tidak terlepas dari prestasi pelajar asal Bali yang sering kali menjadi bagian penting dari skuad DBL Indonesia All-Star.
Melalui program DBL Camp, para peserta akan bersaing untuk terpilih sebagai 12 pemain putra dan 12 pemain putri terbaik yang akan berangkat ke Amerika Serikat untuk pelatihan intensif.
Bali melahirkan banyak alumni berprestasi dari DBL. Salah satunya adalah Dewa Ayu Made Sriartha, yang membawa timnas basket putri Indonesia meraih emas di SEA Games 2023.
Selain berprestasi di lapangan, alumni seperti Ida Ayu Draupadi Dewi kini berprofesi sebagai dokter gigi. Sementara Nirmala Ratih Wijaya dan Winda Ayu Astari sukses menjalankan bisnis kuliner yang membantu menggerakkan ekonomi lokal. Selain kompetisi utama, Honda DBL dengan Kopi Good Day 2025 Bali juga akan menggelar AZA 3X3 Competition 2025–2026. Hal itu akan menambah semarak gelaran basket pelajar terbesar di Indonesia. Semua pertandingan dapat disaksikan secara langsung melalui channel YouTube DBL Play.
Layanan itu memberikan akses mudah bagi penggemar untuk menyaksikan aksi para pelajar berbakat.