Tingkatkan Kemampuan Baca Al Quran, SDN 62 Rejang Lebong

IST/CE Kegiatan Pembacaan Alquran di SDN 62 RL.-IST/CE -

CURUP, CE - Dalam upaya meningkat kemampuan siswa membaca dan memahami bacaan ayat suci alquran pada tahun ajaran 2023/2024. Sekolah Dasar (SD) Negeri 62 Rejang Lebong melaksanakan program 15 menit membaca alquran yang dilaksanakan oleh seluruh siswa sekolah tersebut untuk memberantas buta huruf alquran serta meningkatkan budidaya baca alquran.

 

Kepala SDN 62 Rejang Lebong Firmansyah SPd mengatakan bahwa Kegiatan tersebut dilaksanakan di sekolah tersebut untuk membentuk karakter siswa yang religius serta mempunyai kemampuan dalam membaca ayat suci Alquran. "Kami sudah memulai memprogram kegiatan tersebut sejak tahun ajaran 2023/2024 kemarin, dan alhamdulillah menunjukkan hasil yang positif bahkan saat ini sudah ada yang berhasil membaca alquran mencapai Juz 15," ujar Kepsek,

BACA JUGA:Implementasi Kurikulum Merdeka, SDN 4 RL Gelar Bazar Kewirausahaan

BACA JUGA:Dari Pelaksanan Jalan Sehat PGRI Rejang Lebong, Bupati Harapkan PGRI Tetap Jaga Kekompakan

Dikatakan Kepsek bahwasanya didalam pengajian tersebut, masing - masing siswa akan berbeda bacaannya sesuai dengan tingkat kemampuannya mengaji. "Untuk mengaji tersebut tidak dipengaruhi tingkat kelasnya akan tetapi dipengaruhi oleh tingkat kemampuan membaca huruf Hijaiyah, jika sudah lancar walaupun masih kelas rendah maka siswa tersebut sudah membaca alquran, akan tetapi walaupun siswa tersebut sudah kelas tinggi akan tetapi jika masih belum lancar maka akan membaca iqro," terang Kepsek.

 

Sementara itu, Kepsek bahwa dengan dilaksanakan kegiatan mengaji tersebut secara rutin, maka saat ini siswa sekolahnya tersebut sudah menunjukan hasil yang positif dan bisa berpengaruh terhadap seluruh siswa. "Alhamdulillah walaupun masih ada yang belum lancar secara perlahan siswa kami sudah menunjukkan hasil yang positif, kalau dulu belum mengenal huruf saat ini sudah bisa mengenal huruf, kalau dulu belum lancar, saat ini secara perlahan sudah banyak yang lancar, dan harapan kami semoga siswa yang lulus dari sini minimal sudah bisa membaca alquran dengan baik dan benar," pungkasnya.

Tag
Share