Confluent Kenalkan Accelerate with Confluent
Confluent Kenalkan Accelerate with Confluent--
Curupekspress.bacakoran.co - Pelopor streaming data, Confluent, Inc, mengenalkan sebuah program bagi para sistem integrator (SI) bernama Accelerate with Confluent.
Program ini mengedepankan keunggulan Confluent Professional Services untuk memberdayakan para mitra dalam memberikan solusi streaming data yang komprehensif.
Bisnis yang ingin berkembang di dunia yang mengutamakan digital saat ini membutuhkan platform modern untuk data yang bergerak, untuk memberikan pengalaman pelanggan yang luar biasa dan operasi bisnis yang lancar.
Apache Kafka telah menjadi standar industri untuk data bergerak dan digunakan oleh lebih dari 150.000 organisasi, termasuk lebih dari 75% Fortune 500.
BACA JUGA:Penjualan Mobil Listrik Xiaomi SU7 Berpotensi Lampaui Target
Confluent memberikan pengalaman yang benar-benar cloud-native, melengkapi Kafka dengan serangkaian fitur tingkat perusahaan yang holistik untuk meningkatkan produktivitas pengembang, beroperasi secara efisien dalam skala besar, dan memenuhi persyaratan arsitektur.
Platform ini memiliki SLA 99,99 persen dan keahlian yang digerakkan oleh komitment, menyediakan dukungan dan layanan dengan lebih dari lima juta jam pengalaman teknis sejak tahun 2018.
Hal ini ditambah dengan pengumuman ketersediaan Confluent Cloud untuk Apache Flink baru-baru ini, sebuah layanan terkelola penuh untuk Flink yang memungkinkan pelanggan untuk memproses data secara real time dan membuat aliran data berkualitas tinggi yang dapat digunakan kembali.
Confluent Cloud untuk Apache Flink memungkinkan pengguna untuk membangun pipeline data streaming dan Confluent berintegrasi dengan vendor database vektor terkemuka untuk menyederhanakan dan mempercepat pengembangan inisiatif AI generatif yang penting.
Confluent memungkinkan pelanggan untuk merasakan pengalaman Kafka dan Flink sebagai platform kelas perusahaan yang terpadu untuk menghubungkan dan memproses data secara real time, di mana pun dibutuhkan.
Dengan Confluent, pelanggan dapat mempercepat perjalanan streaming data real-time mereka di seluruh industri dan pada kasus penggunaan apa pun, membantu tim menjadi lebih efisien dan lebih fokus pada produktivitas.
Namun, mitra SI Confluent tidak selalu memiliki sumber daya yang mereka butuhkan untuk menghadirkan streaming data ke aplikasi dan pengguna akhir tanpa dukungan langsung dari Confluent.
Pimpinan bisnis dan teknologi di perusahaan-perusahaan ini menghadapi berbagai tantangan dalam membangun dan menghadirkan kemampuan streaming data baru yang menawarkan pengalaman terbaik kepada pelanggan mereka untuk bekerja dengan data real-time.
"Menciptakan sistem pusat saraf yang real-time telah menjadi keharusan bagi setiap organisasi untuk bersaing dan menawarkan pengalaman yang berbeda," ujar SVP Partner and Innovation Ecosystem, Confluent Paul Mac Farland.