DPRD Targetkan LKPJ Ketok Palu Akhir Mei Ini

Gedung DPRD Rejang Lebong. -DOK/CE -

CURUPEKSPRESS.BACAKORAN.CO - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rejang Lebong, menargetkan jika ketok palu pengesahan rekomendasi terkait dengan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) APBD 2023, pada akhir Mei mendatang.

Yang diupayakan sebelum paripurna istimewa HUT Curup Berlangsung.

"Akhir Bulan Mei ini sudah diagendakan paripurna rekomendasi LKPJ yang selama ini sudah dilakukan pembahasan sesuai dengan aturan dan mekanisme yang berlaku," sampai Kabag Hukum Persidangan DPRD Rejang Lebong R Ade Fitriyeni, kemarin di rejang Lebong.

Dimana saat ini LKPJ sendiri dalam proses pembahasan masing - masing Kelompok Kerja (Pokja), dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di Rejang Lebong.

BACA JUGA:Menuju Akreditasi Paripurna, PKM Watas Marga Terus Tingkatkan Pelayanan

BACA JUGA:KPU Mulai Terima Berkas Dukungan Calon Perseorangan 5 Mei

Yang kemungkinan akan selesai dalam dua pekan ini.

Dimana hasil pembahasan masing - masing pokja sendiri akan dilaporkan pada pimpinan dewan.

"Usai itu prosedurnya, hasil pokja yang telah disampaikan dewan, akan didalami oleh masing - masing fraksi di DPRD Rejang Lebong," ungkapnya.

Kemudian masing - masing fraksi akan menyampaikan catatan atau pandangan mereka terhadap LKPJ tersebut, yang biasanya memuat kritik dan saran terhadap sistem pemerintahan di Rejang Lebong, sebagai bentuk pembenahan bisa lebih baik lagi.

"Biasanya seperti ini, ada banyak catatan yang disampaikan," ungkapnya.

Melihat waktu saat ini cukup efisien untuk masing - masing pokja atau DPRD Rejang Lebong dalam mendalami LKPJ yang disampaikan bupati Rejang Lebong.

Tag
Share