Selain Kopi, Lada jadi Komoditi Menjanjikan

Karyo Fauzan SP--

KEPAHIANG, CE - Dengan luas lahan mencapai 30 ribu hektar lebih yang ada di wilayah Kabupaten Kepahiang. Diketahui didominasi oleh komoditi kopi yang ditanam dilahan seluas 25 ribu hektar lebih. Akan tetapi perlu diketahui, di Kabupaten Kepahiang tak hanya memiliki komoditi saja. Melainkan diketahui, lada atau sahang juga menjadi komoditi berpotensi yang cukup menjanjikan juga untuk peningkatan ekonomi masyarakat di Kabupaten Kepahiang.

Kabid Perkebunan Distan Kepahiang Karyo Fauzan SP mengatakan, untuk lahan komoditi lada sendiri di Kabupaten Kepahiang, totalnya mencapai 2,3 ribu hektar yang tersebar di 8 kecamatan. Dan bisa dibilang, lahan komoditi lada merupakan lahan komoditi terluas nomor dua setelah lahan komoditi kopi.

BACA JUGA:Pemkab Kepahiang Launching Sekolah Kopi di Kepahiang

BACA JUGA:Pengelolaan Arsip Wajib Sistematis dan Praktis

"Untuk di Kabupaten Kepahiang sendiri, selain komoditi kopi memang kita memiliki komoditi lada yang cukup menjanjikan. Sehingga kedepannya kita berencana, akan mengembangkan produktifitas lada untuk meningkatkan ekonomi masyarakat," ujarnya.

Bahkan dijelaskan Fauzan, komoditi kopi dan komoditi lada ini pada dasarnya bisa ditanam dengan cara tumpang sari. Namun belakangan ini, karena tanaman kopi sudah bergeser menjadi penanaman kopi sambung dan jenis lainnya. Tanaman lada sulit untuk di tumpang sari kan dengan tanaman kopi.

"Lada ini cukup menjanjikan, dulu pernah harganya melambung tinggi. Namun untuk saat ini, nampaknya lada susah di tumpang sari kan dengan tanaman kopi," sampainya.

Disamping itu dijelaskan Fauzan, untuk saat ini pihaknya akan lebih fokus terlebih dahulu, dengan program penanaman kopi yang digadang-gadang bisa tembus hingga go Internasional. Sehingga untuk peningkatan produksi tanaman lada sendiri saat ini, belum menjadi fokus untuk dilaksanakan dalam waktu dekat.

"Kalau program peningkatan komoditi lada, itu akan kita jadikan program pada jangka panjang. Namun untuk saat ini, kita akan fokus terlebih dahulu dengan program peningkatan komoditi kopi di Kabupaten Kepahiang," tutupnya.

Untuk diketahui, selain komoditi kopi dan komoditi lada, di Kabupaten Kepahiang sendiri terdapat 16 komoditi perkebunan yang ditanam di lahan seluas 30 hektar lebih. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan