90 CJH Rejang Lebong Sudah Urus Visa

DOK/CE Aktivitas layanan CJH di Kantor PLHUT Rejang Lebong.-DOK/CE-

CURUP, CE - Sebanyak hampir 100 calon jemaah haji (CJH) di Kabupaten Rejang Lebong tercatat telah mengurus visa guna keberangkatan musim haji tahun 2024.

Dikatakan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Rejang Lebong, H Lukman SAg MHI melalui Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU), M Adityawarman Budi SA, bahwa CJH yang sudah membuat visa keberangkatan haji sampai saat ini ada sebanyak 90 CJH.

"Update sampai hari ini (kemarin, red) CJH yang sudah urus dan melakukan perekaman saudi visa bio sudah 90 orang jemaah," ungkapnya.

Lebih jauh dirinya menjelaskan, kalangan CJH ini diberikan kemudahan dengan penggunaan aplikasi Saudi Visa Bio tersebut. Dimana mereka saat tiba di Arab Saudi nantinya tidak perlu ngantri panjang lagi dan cukup memperlihatkan paspor serta foto wajah maka dalam waktu 5 menit sudah selesai.

BACA JUGA:Soal Dugaan Oknum Kades Zina, Inspektorat Tunggu Bukti Valid

BACA JUGA:Selayaknya Lapangan SN Kembali ke Habitat

"Ini merupakan inovasi untuk memudahkan para jamaah nanti ketika mereka sudah sampai di Arab Saudi," ujarnya.

Proses perekaman data untuk pengisian Saudi Visa Bio ini, kata dia, selain bisa dilakukan secara mandiri dengan menggunakan HP android dengan spesifikasi yang mendukung, namun jika tidak ada mereka bisa melakukannya dengan dibantu oleh petugas di bagian haji.

"Kalau mau membuat sendiri, silahkan calon jamaah mendownload di play store, aplikasi Saudi Visa Bio, lalu masuk dan siapkan email, paspor, setelah itu ado petunjuk diaplikasi, lalu scan paspor dan scan sidik jari, setelah selesai ado pemberitahuan ke email sukses atau tidak, kalo tidak ulangi lagi. Tapi sekira masih kesusahan silahkan datang langsung ke Kantor PLHUT," jelas dia.

Dilanjutkannya, memang kebanyakan dari kalangan CJH yang sudah membuat visa ini selain tidak memiliki HP android dengan spesifikasi tinggi juga tidak mengerti bagaimana cara membuatnya.

"Kami mengimbau kepada para CJH yang merasa belum melakukan perekaman Saudi Visa Bio agar segera melakukannya, karena nantinya mereka juga akan dilakukan pemeriksaan kesehatan oleh Dinas Kesehatan. Skemanya dua kali pemeriksaan tingkat kabupaten dan baru istitha'ah kesehatannya lulus atau tidak," beber Adit.

Adapun kuota haji yang diterima Kabupaten Rejang Lebong pads musim haji tahun 2024, tambah dia, ada sebanyak 228 CJH. Jumlah itu terdiri dari 221 jamaah haji reguler dan tujuh orang jamaah haji dari kalangan lanjut usia (lansia).

"Kuota haji daerah kita tahun depan total 228 jemaah," pungkasnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan