Mutasi Susulan Sasar Pejabat Eselon II, Sekda : Dalam Waktu Dekat

ARI/CE Mutasi pejabat di lingkup Pemkab RL belum lama ini.-ARI/CE -

CURUP, CE - Tampaknya pergerakan gerbong mutasi di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong belum usai. Bahkan, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rejang Lebong, Yusran Fauzi ST seusai memimpin mutasi jabatan eselon III dan IV Jumat lalu, memberikan sinyal bahwa akan ada mutasi susulan dalam waktu dekat.

"Insyaallah dalam waktu dekat ini bakal ada mutasi susulan gelombang kedua," ungkap Sekda.

Mutasi tersebut, mengingat sebelumnya telah dilakukan uji kompetensi terhadap pejabat eselon II. Sehingga mutasi susulan juga akan dilakukan untuk pejabat eselon II di ruang lingkup Pemkab Rejang Lebong.

BACA JUGA:Awal Tahun, Pemkab RL Mutasi Ratusan Pejabat, 3 Pejabat Non Job

BACA JUGA:Pupuk Subsidi Hanya Untuk 9 Komoditi Pangan

"Sesuai dengan hasil job it kemarin, mungkin Insyaallah dalam waktu dekat juga ada mutasi lagi," ujarnya.

Sebelumnya, Pemkab Rejang Lebong melakukan mutasi terhadap 139 pejabat yang ada di dalamnya. Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Pola Setda Rejang Lebong, pada Jumat (5/1) sore kemarin. Adapun pejabat yang dimutasi antara lain eselon III sebanyak 51 orang, eselon IV sebanyak 88 orang, camat 3 orang dan lurah 14 orang.

"Dalam mutasi jabatan kali ini total ada 139 pejabat yang terdiri dari eselon III, eselon IV, camat dan lurah," sampainya.

Dijelaskan Sekda, mutasi jabatan dalam sistem pemerintahan merupakan suatu hal yang biasa dan lumrah dalam birokrasi. Ini tidak lain bertujuan untuk meningkatkan sistem pemerintahan yang lebih baik.

"Mutasi adalah hal yang umum dan biasa dalam birokrasi pemerintahan agar bisa lebih baik lagi ke depannya," ucap Sekda.

Pasca ini, Sekda berpesan, diminta kepada seluruh pejabat yang baru saja dimutasi agar segera menyesuaikan diri dengan jabatan dan tempat bekerja yang baru. Kemudian bisa segera menjalankan tugas dan pekerjaan sebagaimana mestinya.

"Kami minta kepada seluruh pejabat yang dimutasi sore ini (kemarin, red) supaya bisa sesegera mungkin menyesuaikan diri di tempat kerjanya yang baru," pesannya.

Ditambahkannya, kepada pejabat yang baru saja dilantik dan mengambil sumpah agar benar-benar menjalankan tugas barunya dengan optimal sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) masing-masing.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan