Pasca Pinjam Bangunan SMP 32 RL, MTs Ini Targetkan Siswa Meningkat

MTs Nurul Fatah --

Curupekspress.bacakoran.co  - Sejak berpindahnya Madrasah Tsanawiyah (MTs) Nurul Fatah yang meminjam bangunan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 32 Rejang Lebong yang beralamat di Desa Simpang Beliti Kecamatan Binduriang, Aset Pemerintah kabupaten Rejang Lebong yang sudah lama mangkrak ditinggalkan siswanya sejak tahun 2019 lalu.

Saat ini pada masa penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun ajaran 2024/2025 targetkan akan meningkat dari pada tahun sebelumnya. 

Kepala MTs Nurul Fatah, Yesi Rusadi MPd menjelaskan bahwa pada tahun sebelumnya pihaknya mengalami keterbatasan ruangan, sehingga pihaknya hanya bisa menerima sebanyak lima puluh orang siswa pada PPDB tahun sebelumnya, akan tetapi karena saat ini sudah meminjam bekas bangunan SMP Negeri 32 Rejang Lebong yang mempunyai lebih banyak ruangan. 

BACA JUGA:Tunggakan Iuran JKN Rejang Lebong Fantastis, Segini Jumlahnya!

BACA JUGA:Ini Daftar 8 Desa Wisata Berkembang di Rejang Lebong!

"Jika masih menggunakan ruangan yang lama, maka daya tampung siswa sangatlah terbatas, akan tetapi saat ini daya tampung sanggup menampung siswa sebanyak tiga ratus orang, akan tetapi karena kami baru pindah pada tahun ini target kami dapat menerima siswa sebanyak seratus orang," ujar Yesi. 

Dengan melaksanakan  program keagamaan dan program ekstrakuler yang menjadi program unggulan, serta pendidikan yang gratis, pihaknya yakin dan percaya bisa memenuhi target yang sudah ditentukan tersebut. 

"Saat ini kami hanya mempromosikan MTs ini dengan melaksanakan berbagai program unggulan, akan tetapi setelah selesai pelaksanaan Pemilu kami akan melaksana jemput bola dengan sosialisasi ke sekolah - sekolah yang berada di Kecamatan Binduriang dan sekitarnya," jelas Yesi. 

Dengan hadirnya MTs tersebut di Desa Simpang Beliti diharapkan bisa menjadi angin segar dalam peningkatan mutu bagi dunia pendidikan di Kecamatan Binduriang kabupaten Rejang Lebong.

"Mengingat selama ini masih banyak anak - anak yang memilih melanjutkan pendidikan di sekolah - sekolah yang jauh, bahkan harus menaikan mobil taksi untuk sekolah, dengan adanya MTs ini bisa lebih mempermuda anak - anak Binduriang untuk mendapatkan pendidikan," terangnya.

berharap kepada semua pihak agar dapat mendukung pihaknya dalam upaya memajukan pendidikan di Kecamatan Binduriang Kabupaten Rejang Lebong tersebut.

"Yang pastinya ribuan terimakasih kepada pemerintah kabupaten Rejang Lebong, Dikbud Kabupaten Rejang Lebong yang telah mempersilahkan kami untuk dapat memanfaatkan aset SMPN 32 Rejang Lebong tersebut untuk mendukung terlaksananya kegiatan belajar mengajar dengan baik di sekolah kami," pungkasnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan