Pendaftaran SPAN-PTKIN IAIN Curup Diperpanjang Hingga Besok
Kampus IAIN Curup.-DOK/CE -
Curupekspress.bacakoran.co - Pihak kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN), melakukan perpanjangan jadwal pendaftaran untuk Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) pada jalur Seleksi Prestasi Akademik Nasional dan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN - PTKIN). Adapun pendaftaran akan berlangsung sampai dengan (19/3) besok.
"Berhubung, masih tingginya minat pendaftaran siswa pada SPAN-PTKIN 2024 yang masih belum terakomodir, maka bersama surat ini kami informasikan kepada bapak/ibu mengenai perpanjangan masa pendaftaran siswa SPAN-PTKIN 2024," sampai Kabag Akademik dan Kemahasiswaan dan Kerjasama Fasyiransyah, kemarin di Rejang Lebong.
Dikatakannya, jika perpanjangan tersebut Berdasarkan surat no B-123/PMB-PTKIN/III/2024, sehingga pelajar atau pendaftar bisa melakukan pendaftaran dalam dua hari ini tepatnya hari ini dan Selasa besok hingga pukul 23.59 wib. Seghingga siapa yang berminat bisa berkesempatan langsung mendaftar.
"Kesempatan sudah kita buka, dan silahkan mendaftar," ungkapnya.
BACA JUGA:S3 MPI IAIN Curup, Satu-satunya di Bengkulu dan Sumbagsel
BACA JUGA:Jadikan Madrasah Layak Anak
Kesempatan emas untuk bergabung dengan IAIN Curup, segera persiapkan diri dan manfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya. untuk informasi tambahan bisa menghubungi Panitia SPAN-PTKIN IAIN Curup Tahun 2024, 085369500511 (Revi Permatasari), 082245974078 (Rhoni Rodin), 081367180902 (Sagiman), 0821 86482248 (Fasyiransyah).
Atau bisa menghubungi dari akun media sosial resmi IAIN Curup: Instagram @iaincurup_ @humas_iaincurup, Tiktok dan You tube : iaincurup, Facebook : Institut Agama Islam Negeri Curup, kunjungi Link
Resmi SPAN PTKIN https://span.ptkin.ac.id/page.
"Serta yang harus diketahui oleh pelajar jika, kampus kita IAIN Curup dalam Pendaftaran SPAN PTKIN tidak dipungut biaya sama sekali alias Gratis," pungkasnya. (