KKN Mahasiswa IAIN Curup Selama 45 Hari
DOK/CE Kampus IAIN Curup.--
BACAKORANCURUP.COM- Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Curup memastikan bahwa pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) tahun ini pelaksanaannya digelar di Kabupaten Rejang Lebong.
Adapun pelaksanaan akan dilaksanakan selama 45 hari.
Kapus PKM LPPM IAIN Curup, Cikdin MPd mengatakan bahwa pelaksanaan KKN sendiri rencananya akan dilaksanakan pada 15 Juli sampai 30 Agustus 2024.
Dimana kegiatan KKN akan diikuti oleh 850 Mahasiswa IAIN dari berbagai program studi dan jurusan.
BACA JUGA:Kuliah di Jerman Gratis? Ada Peluang Bagi Mahasiswa Internasional
BACA JUGA:850 Mahasiswa IAIN Curup KKN di 67 Desa dan 5 Kelurahan di Rejang Lebong, Ini Jadwal Pelaksanaannya!
"Ya, kami sudah audiensi dengan Bupati sekaligus pamit untuk melaksanakan KKN di Rejang Lebong. Alhamdulillah, pak Bupati menyambut dengan baik pelaksanaannya," ujarnya.
Bahwa dalam pelaksanaan KKN nanti, menurutnya 850 Mahasiswa IAIN Curup akan disebar ke 67 Desa dan 5 Kelurahan di Kabupaten Rejang Lebong.
Dimana sebelum menuju lokasi KKN, Mahasiswa terlebih dahulu akan dibekali dulu sebelum terjun ke masyarakat.
"Hal ini dilakukan, agar para mahasiswa tidak kaget lagi saat terjun ke masyarakat. Dimana tujuan dari KKN ini juga tidak lain, mengaplikasikan ilmu-ilmu yang selama ini didapat saat kuliah," sampainya.
Sekedar mengulas, Bupati Rejang Lebong Drs H Syamsul Effendi MM saat menerima audiensi dari IAIN Curup menyambut baik pelaksanaan KKN di Kabupaten Rejang Lebong.
Dalam hal itu Bupati berpesan, agar IAIN Curup dapat mengadakan KKN secara merata di Kabupaten Rejang Lebong.
"Kami dari Pemerintah Daerah tentu menyambut baik adanya program KKN ini. Kami hanya berpesan kepada para mahasiswa untuk dapat menjaga etika, sopan santun, berteman dengan baik, dan jangan melakukan hal yang macam-macam," pesan Bupati.
Menurut Bupati, juga berpesan untuk menggunakan dan menerapkan pada saat KKN nanti sesuai dengan tri darma perguruan tinggi, keagamaan dan ilmu-ilmu yang dimiliki.