Jumlah Siswa Baru Masih Minim

Aktivitas di SMPN 7 Rejang lebong-DOK/CE -

BACAKORANCURUP.COM - Dibanding siswa yang tamat, jumlah siswa baru yang masuk ke SMPN 7 Rejang Lebong meningkat.

Jika siswa yang tamat berjumlah sebanyak 19 orang, siswa baru yang bergabung saat ini ada sebanyak 26 orang.

Hanya saja meski demikian, jumlah siswa baru yang bergabung itu masih jauh dari target yang sudah ditetapkan pihak sekolah.

Karena sejak awal PPDB kemarin, SMPN 7 Rejang Lebong menargetkan penambahan siswa baru setidaknya 2 rombel atau sekitar 60an siswa.

BACA JUGA:Temukan Kejanggalan PPDB, Adukan ke DPRD Provinsi Bengkulu : Komisi IV Siap Menindaklanjuti!

BACA JUGA:3 PTN Ini Buka Jalur Mandiri Kedokteran Tanpa Tes, Apa Saja?

Kepala SMPN 7 Rejang Lebong Waminudin MPd menyampaikan, jika melihat dari fasilitas yang ada di sekolah, jumlah ruang kelas yang tersedia ada 6 kelas.

Hanya saja dikatakannya, pihak sekolah hanya menargetkan bisa mendapatkan siswa untuk 2 rombel.

Meski begitupun saat ini, siswa baru yang masuk hanya 1 rombel kurus, dan masih jauh dari target.

"Meski kita memiliki 6 ruang kelas kosong, kita hanya menargetkan bisa mendapat siswa baru 2 rombel saja. Namun faktanya, sejauh ini satu rombel saja belum terpenuhi," ungkapnya.

Adapun kendala atau faktor penyebab kenapa jumlah siswa baru yang masuk terbilang minim kata Waminudin.

Karena di wilayah zonasi yang sama, ada SMPN 3 Rejang Lebong, SMPN 30 Rejang Lebong, dan SMPN 40 Rejang Lebong yang membutuhkan penambahan siswa baru.

Terutama untuk SMPN 3 Rejang Lebong sebutnya, yang menjadi sekolah unggulan di wilayah zonasi Curup Timur. Selain itu katanya, jumlah siswa tamatan SD di wilayah zonasi itu tidak terlalu banyak.

"Untuk di wilayah Curup Timur ini, SMPN 3 RL menjadi sekolah yang paling dimintai calon siswa.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan