2. Mengubah perspektif anak tentang THR
Jika anak sudah terbiasa mengaitkan Lebaran dengan THR, orang tua dapat mulai menggeser perspektif mereka melalui diskusi ringan. Ajarkan bahwa kebahagiaan Lebaran tidak hanya datang dari menerima uang, tetapi juga dari momen berharga bersama keluarga, seperti berkumpul, bercanda, dan berbagi cerita.
3. Membuat daftar kegiatan seru selama lebaran
Agar anak lebih antusias menyambut Lebaran tanpa terlalu fokus pada THR, ajak mereka membuat daftar aktivitas yang bisa dilakukan selama liburan. Beberapa ide menarik yang bisa dicoba antara lain :
• Bermain permainan tradisional bersama keluarga.
• Mengunjungi rumah keluarga besar untuk bersilaturahmi.
• Menonton film bertema Lebaran bersama-sama.
• Mengikuti kegiatan sosial, seperti berbagi makanan dengan orang yang membutuhkan.
Dengan daftar aktivitas ini, anak-anak akan menyadari bahwa Lebaran tetap menyenangkan tanpa harus selalu berorientasi pada uang.
4. Melibatkan anak dalam tradisi lebaran
Memberikan pengalaman langsung kepada anak dapat membantu mereka memahami makna Lebaran yang sebenarnya. Beberapa kegiatan yang bisa dilakukan bersama anak, antara lain :
• Memasak hidangan khas Lebaran bersama keluarga.