Curupekspress.bacakoran.co - Sebanyak 45 orang guru dan kepala sekolah dari 14 Sekolah Dasar (SD) di wilayah Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS) Curup Tengah mengikuti pelatihan E Kinerja yang dilakukan oleh Kelompok Kerja Guru pada Rabu 24 januari bertempat di SDN 4 Rejang Lebong.
Adapun dalam kegiatan pelatihan E kinerja tersebut dibuka secara resmi oleh Pengawas SD Kecamatan Curup Tengah Hj Karneli dengan melibatkan narasumber dari asesor PSP, Tri Handayani, dan beberapa guru penggerak lainya.
Di dalam membuka kegiatan tersebut Hj Karneli menekankan kepada seluruh sekolah agar mampu menguasai platform merdeka mengajar (PMM) yang saat ini harus bisa digunakan.
"PMM sendiri bukan hanya milik sekolah penggerak, akan tetapi PMM sendiri merupakan merupakan sebuah kewajiban yang harus dilaksanakan oleh kepala sekolah dan guru yang sudah melaksanakan kurikulum merdeka," ujar Hj Karneli.
BACA JUGA:PSP dan K3S Selupu Rejang Gelar Workshop, Pengelolaan Kinerja Guru dan Kepala Sekolah di PMM
BACA JUGA:Jadi Tuan Rumah HGN Provinsi, PGRI RL Susun Kepanitiaan
Sementara itu Ketua KKKS Curup Tengah, Khairul Anas MPd Mat memaparkan bahwa melalui kegiatan tersebut, pihaknya ingin seluruh kepala sekolah dan gurun yang tergabung di dalam K3S Kecamatan Curup Tengah dapat memahami mengenai E Kinerja yang meliputi pengisian SKP online, Rencana Kerja guru dan penulisan di PMM.
"Setelah dilaksanakan kegiatan ini seluruh peserta diharapkan tidak ragu lagi dalam pemanfaatan PMM dan pengelolaan E Kinerja, yang nantinya akan bermuara kepada Sasaran Kerja Pegawai (SKP)," terang Khairul.
Sementara itu, selain pengengelolaan E Kinerja di PMM dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan Pembentukan Komunitas belajar guru di Curup Tengah
"Harapan kami, bahwa setelah mengikuti kegiatan ini dapat memberikan pemaham kepada guru yang bahwa E Kinerja di PMM tersebut bukanlah momok yang sangat menakutkan, akan tetapi justru membantu kita dalam menyusun dan merencanakan proses pembelajaran yang sudah menerapkan kurikulum merdeka," singkatnya.